Bale Jabar
Massa Kepung Lagi Gedung DPRD Jabar
BANDUNG, Balebandung.com – Massa gabungan yang menamakan diri Alarm (Aliansi Rakyat Menggugat) berdemo di depan Gedung DPRD Jabar, Jl Diponegoro Kota Bandung, Selasa (24/9/19).
Mereka datang dari berbagai daerah, banyak menggunakan kaos hitam-hitam. Tampak hanya beberapa mahasiswa saja menggunakan jas almamater.
Pengamanan personel Kepolisian diperketat di Gedung Sate dan Gedung DPRD Jabar. Isu yang diusung pendemo, Selain RUU KUHP, RUU KPK, UU Lingkungan dan sebagainya.***