Bale Jabar

Ratusan Ormas Diberi Pembinaan Jelang Pemilu

×

Ratusan Ormas Diberi Pembinaan Jelang Pemilu

Sebarkan artikel ini
Bupati Bandung Dadang Supriatna saat Pembinaan Ormas di Sutan Raja Soreang, Rabu (5/ 7/23).by Diskominfo

SOREANG, Balebandung.com – Sebanyak 250 orang perwakilan dari 107 Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Kabupaten Bandung mengikuti Pembinaan Ormas Kabupaten Bandung. Acara yang diinisiasi Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Bandung itu berlangsung di Sutan Raja Soreang, Rabu (5/ 7/2023).

Bupati Bandung Dadang Supriatna mengatakan, Ormas Kabupaten Bandung harus dapat berkontribusi dan semakin menguatkan sinergitas juga kolaborasi dalam rangka menjamin keberlanjutan pembangunan menuju Kabupaten Bandung Bedas.

“Pembinaan sosial politik merupakan upaya pemerintah daerah dalam mencegah peluang terjadinya konflik di bidang sosial politik, terlebih menjelang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak tahun 2023 dan pemilihan kepala daerah pada 2024 mendatang. Maka dari itu, saya mengajak seluruh ormas untuk memelihara dan menjaga stabilitas dan kondusivitas, serta menciptakan daerah yang sehat dan dinamis,” kata Bupati Bandung.

Bupati berpendapat, pembinaan bagi organisasi kemasyarakatan tersebut dapat memberikan pemahaman serta menyamakan persepsi terkait implementasi Undang-Undang nomor 17 tahun 2013 tentang Organisasi Kemasyarakatan.

Tak hanya itu, bupati yang biasa disapa Kang DS ini juga berharap, kegiatan pembinaan Ormas ini dapat semakin menguatkan sinergitas dan kolaborasi Pemerintah Kabupaten Bandung dengan ormas dalam rangka menjamin keberlanjutan pembangunan menuju Kabupaten Bandung Bedas.

“Setelah mengikuti pembinaan ini saya berharap akan terbangun ormas-ormas yang mandiri, peka terhadap permasalahan sosial di masyarakat, mampu mengaktualisasikan aspirasi masyarakat, mendukung visi misi pemerintah daerah untuk membawa kehidupan maysarakat Kabupaten Bandung yang semakin sejahtera,” harap Dadang.

Selanjutnya, Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Bandung, Bambang Sukmawidjaya menjelaskan, pembinaan Ormas tersebut dilaksanakan selaras dengan misi ketiga Pemkab Bandung yakni mengoptimalkan pembagunan daerah berbasis partisipasi masyarakat yang menjunjung tinggi kreativitas dalam bingkai kearifan lokal .

Baca Juga  Aher Ingin Gubernur Penerusnya Prioritaskan Pendidikan

“Acara ini bisa dijadikan ruang partisipatif dan wahana untuk membentuk kader pemimpin yang visioner. Ormas sebagai mitra pemerintah, diharapkan bisa berpartisipasi aktif dalam pembangunan dan berkontribusi secara professional, bertanggungjawab dan konsisten,” ungkapnya.

Bambang mengatakan, peran ormas sebagai kontrol dan sarana partisipasi masyarakat terkadang kerap ditunggangi oleh berbagai kepentingan kelompok tertentu untuk menggunakan ormas tersebut bagi kepentingan mereka. Dia berharap hadirnya Ormas bisa menjadi kontrol dan katalisator partisipasi masyarakat, sehingga terbangun sinergitas bersama dalam mewujudkan Kabupaten Bandung yang BEDAS.

“Saya berharap acara ini, karena bisa menjadi jembatan komunikasi antara pemerintah dengan ormas. Apalagi bulan Oktober nanti, akan digelar pemilihan kepala desa serentak di 22 desa dari 270 desa dan 10 kelurahan yang ada di Kabupaten Bandung dan Pilkada 2024 nanti. Saya harap kita bisa saling bekerjasama menjaga kondusifitas agar pilkades berlangsung aman, damai, lancar dan sukses,” pesannya.

Selain itu lanjutnya, pada agenda tersebut juga diberikan pembekalan mengenai pemberdayaan ormas. Menurut Bambang, idealnya pemberdayaan organisasi kemasyarakatan oleh pemerintah memiliki tujuan meningkatkan kemandirian organisasi.

“ Sehingga mampu menjadi organisasi yang kuat dan mandiri. dengan kemandirian tersebut ia akan mampu menjalankan peran sesungguhnya dapat benar-benar besifat independen,” pungkas Bambang.

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bale Jabar

BALEPAKUAN, balebandung.com – Bupati Bandung Dadang Supriatna dilantik menjadi Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Majelis Ulama Indonesia Jawa Barat (MUI Jabar) masa khidmat 2025-2030 di Bale Pakuan, Kota Bandung, Selasa (27/1/2026). Turut menyaksikan pelantikan Gubernur Jabar Dedi Mulyadi, Kapolda Jabar Irjen Pol Rudi Setiawan, Wagub Jabar Erwan Setiawan, Sekda Jabar Herman Suryatman dan jajaran Forkompimda Jabar […]

Bale Jabar

JAKARTA, balebandung.com – Peristiwa Malari (Malapetaka Lima Belas Januari 1974) bukan sekadar catatan kerusuhan yang tak bisa lepas dari sosok Hariman Siregar. Di balik itu ada pesan moral kuat yang masih relevan untuk saat ini. Demikian disampaikan Direktur Eksekutif Citra Komunikasi LSI Denny JA, Toto Izul Fatah, menanggapi peringatan Malari yang digelar hari ini di Universitas […]

Bale Jabar

PANGANDARAN, balebandung.com – Tim SAR Gabungan mendapatkan informasi dari nelayan Cilacap KM Murah Rezeki di Perairan Pangandaran atas ditemukannya jasad seorang atlet terjun payung, sekitar pukul 07.45 WIB, Jumat 2 Januari 2026. Jasad dengan tanda-tanda korban yang dicari atas nama almarhumah Purn Korpasgat Widiasih (58) ditemukan mengapung di Perairan Bagolo dengan jarak 9 Nautical Mile […]

Bale Jabar

BANDUNG, balebandung.com – Sepanjang tahun 2025, Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat telah menyelesaikan 503 permohonan sengketa informasi publik dari total 775 register sengketa yang ditangani. Ini bukan sekadar deret angka administratif. Ini adalah kesaksian tentang amanah kekuasaan dan keberanian negara untuk hadir ketika hak warga diuji. Angka ini bukan hanya indikator kinerja kelembagaan, melainkan potret […]

Bale Jabar

BANDUNG, balebandung.com – Ajakan rutin untuk sholat tahajud lewat whatsApp Grup keluarga besar alumni Pondok Pesantren Ibadurrahman YLPI Tegallega Sukabumi berbuah apresiasi dari Wakil Gubernur Jawa Barat H. Erwan Setiawan. Apresiasi itu disampaikan Erwan secara spontan melalui Ketua Umum IKAL Pondok Pesantren tersebut, Toto Izul Fatah, di Bandung, Selasa (30/12/2025). Kegiatan dilakukan dalam rangkaian program […]

Bale Jabar

JAKARTA, balebandung.com – Surat yang berisi intruksi DPD Gerindra Jawa Barat kepada seluruh DPC dan para kadernya untuk  tidak merayakan tahun baru dengan pesta pora dan menggantinya dengan Doa Bersama, sangat layak jadi inspirasi kebijakan nasional. Terutama, dalam suasana duka musibah banjir di wilayah Sumatra yang menelan banyak korban jiwa. “Instruksi Ketua Gerindra Jabar soal […]