Bale Jabar

Ribuan Peserta Meriahkan Karnaval Kemerdekaan

×

Ribuan Peserta Meriahkan Karnaval Kemerdekaan

Sebarkan artikel ini
Karnaval Kemerdekaan Pesona Parahyangan di Bandung, Sabtu (26/8/17). by Humas Pemprov Jabar
Karnaval Kemerdekaan Pesona Parahyangan di Bandung, Sabtu (26/8/17). by Humas Pemprov Jabar

GESAT – Di penghujung ‘Bulan Kemerdekaan’ ini, Karnaval Pesona Parahyangan 2017 digelar di Jawa Barat sebagai tuan rumah, menampilkan ragam budaya Indonesia mulai dari Aceh sampai Papua.

Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan menyatakan, Karnaval Kemerdekaan Pesona Parahyangan 2017 sebagai ujung dari berbagai rangkaian kegiatan HUT RI-72 berlangsung sukses dan meriah. Menurutnya kesuksesan dan kemeriahan ini, merupakan hasil kerja bersama masyarakat Jawa Barat yang didukung peserta dari berbagai daerah lainnya.

Pada karnaval rakyat ini, ditampilkan kolaborasi budaya yang membawa pesan kebhinekaan, sebagai simbol bersatunya keberagaman budaya di Indonesia, dalam mengisi kemerdekaan.

“Alhamdulillah, Jawa Barat telah menjadi tuan rumah yang baik, kegiatan Karnaval Pesona Parahyangan 2017 berlangsung sukses dan meriah,” ucap Gubernur Aher, di depan Gedung Sate, Sabtu (26/8/17).

“Karnaval ini terbesar, yang diikuti berbagai provinsi di Indonesia. Menampilkan keragaman budaya, ini penutup perayaan bulan kemerdekaan,” sambungnya.

Bertemakan ‘Nyalakan Api Semangat Kerja Bersama’, karnaval diikuti sekitar 2.500 peserta yang berasal dari perwakilan 13 Provinsi, 20 kabupaten/Kota di Jawa Barat, 43 komunitas, serta perwakilan berbagai daerah dan komunitas lainnya di Indonesia.

Adapun sejumlah rombongan yang meramaikan kegiatan karnaval ini diantaranya iring-iringan rebana dari Pondok Pesantren Nurul Iman, Kuda Renggong Sumedang, kesenian Gotong Garuda, Reog Ponorogo, Sisingaan asal Subang, serta sejumlah perwakilan dari provinsi lainnya.

Sementara dari unsur komunitas, turut meramaikan karnaval, Paguyuban Sapedah Baheula Bandung, komunitas Historia Van Bandung, pemain engrang Jack Obin, Mojang Lenjang dan Jajaka Gandang Priangan, atlet sepatu roda KONI Bandung, komunitas Cosplay Bandung, Rumpun Indonesia, Orchy World, dan Sekewood.

Rangkaian kegiatan karnaval dimulai pukul 14.00 WIB. Pelepasan iring-iringan karnaval ditandai dengan pemukulan kentongan (kohkol) oleh Presiden RI, diikuti 100 kohkol lainnya yang ditabuh oleh 100 hadirin, 1000 murid sekolah yang membunyikan gendang tangan secara serentak.

Baca Juga  Kapolres Sumedang Minta Mahasiswa Jauhi Hoax

Marching Band Gita Pakuan binaan Gubernur Jawa Barat, menjadi pembuka iring-iringan karnaval. Presiden dan Ibu Negara pun ikut berpartisipasi sebagai peserta karnaval menaiki Kereta Pancasila, yang menyiratkan makna kerja gotong royong, yang mengejawantahkan laku budaya kebersamaan.

Adapun pada acara ini, Kepala Negara terlihat mengenakan busana beskap khas Sunda bernuansa ungu lengkap dengan toping, yang dirancang perancang busana Deden Siswanto. Pakaian ini kemudian dipadukan sendal Bustong yang dibuat oleh pengrajin Tasikmalaya. Sementara Ibu Negara mengenakan kelom geulis yang juga dibuat pengrajin Tasikmalaya.

Selain itu, juga terlihat Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan beserta sang istri Ketua TP PKK Jawa Barat Netty Prasetyani Heryawan, terlihat memakai pakaian adat Sunda dengan nuansa putih-putih.

Dengan panjang lintasan karnaval keseluruhan 3,8 km. Rangkaian karnaval berangkat dari depan Gedung Sate menuju ke Jl. Ir. H. Juanda (Jl. Dago), Jl. Merdeka menuju ke Taman Vanda. Di Taman Vanda, Presiden RI dan Ibu Negara turun menyaksikan rangkaian karnaval. Selanjutnya karnaval menuju Alun-alun Bandung.

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bale Jabar

BALEPAKUAN, balebandung.com – Bupati Bandung Dadang Supriatna dilantik menjadi Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Majelis Ulama Indonesia Jawa Barat (MUI Jabar) masa khidmat 2025-2030 di Bale Pakuan, Kota Bandung, Selasa (27/1/2026). Turut menyaksikan pelantikan Gubernur Jabar Dedi Mulyadi, Kapolda Jabar Irjen Pol Rudi Setiawan, Wagub Jabar Erwan Setiawan, Sekda Jabar Herman Suryatman dan jajaran Forkompimda Jabar […]

Bale Jabar

JAKARTA, balebandung.com – Peristiwa Malari (Malapetaka Lima Belas Januari 1974) bukan sekadar catatan kerusuhan yang tak bisa lepas dari sosok Hariman Siregar. Di balik itu ada pesan moral kuat yang masih relevan untuk saat ini. Demikian disampaikan Direktur Eksekutif Citra Komunikasi LSI Denny JA, Toto Izul Fatah, menanggapi peringatan Malari yang digelar hari ini di Universitas […]

Bale Jabar

PANGANDARAN, balebandung.com – Tim SAR Gabungan mendapatkan informasi dari nelayan Cilacap KM Murah Rezeki di Perairan Pangandaran atas ditemukannya jasad seorang atlet terjun payung, sekitar pukul 07.45 WIB, Jumat 2 Januari 2026. Jasad dengan tanda-tanda korban yang dicari atas nama almarhumah Purn Korpasgat Widiasih (58) ditemukan mengapung di Perairan Bagolo dengan jarak 9 Nautical Mile […]

Bale Jabar

BANDUNG, balebandung.com – Sepanjang tahun 2025, Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat telah menyelesaikan 503 permohonan sengketa informasi publik dari total 775 register sengketa yang ditangani. Ini bukan sekadar deret angka administratif. Ini adalah kesaksian tentang amanah kekuasaan dan keberanian negara untuk hadir ketika hak warga diuji. Angka ini bukan hanya indikator kinerja kelembagaan, melainkan potret […]

Bale Jabar

BANDUNG, balebandung.com – Ajakan rutin untuk sholat tahajud lewat whatsApp Grup keluarga besar alumni Pondok Pesantren Ibadurrahman YLPI Tegallega Sukabumi berbuah apresiasi dari Wakil Gubernur Jawa Barat H. Erwan Setiawan. Apresiasi itu disampaikan Erwan secara spontan melalui Ketua Umum IKAL Pondok Pesantren tersebut, Toto Izul Fatah, di Bandung, Selasa (30/12/2025). Kegiatan dilakukan dalam rangkaian program […]

Bale Jabar

JAKARTA, balebandung.com – Surat yang berisi intruksi DPD Gerindra Jawa Barat kepada seluruh DPC dan para kadernya untuk  tidak merayakan tahun baru dengan pesta pora dan menggantinya dengan Doa Bersama, sangat layak jadi inspirasi kebijakan nasional. Terutama, dalam suasana duka musibah banjir di wilayah Sumatra yang menelan banyak korban jiwa. “Instruksi Ketua Gerindra Jabar soal […]