Bale KBB

Canon Dukung Pengembangan Ekonomi Kreatif

×

Canon Dukung Pengembangan Ekonomi Kreatif

Sebarkan artikel ini
Komunitas Fotografer Selphy Tangkuban Parahu Lembang KBB. by canon

LEMBANG – Ekonomi kreatif merupakan sektor yang berpotensi membuka banyak peluang usaha dan lapangan kerja. Bukan saja yang berskala besar dan menengah, melainkan juga berskala kecil dan perorangan. Salah satu contohnya adalah fotografer keliling yang menyediakan jasa foto-cetak kilat di tempat wisata.

Sejak tahun 2007, pt. Datascrip sebagai distributor tunggal produk pencitraan digital Canon di Indonesia memiliki wadah khusus untuk para fotografer tersebut, yakni komunitas bernama Komunitas Fotografer SELPHY.

Komunitas yang merupakan bentuk dukungan Canon untuk para pegiat Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) ini terdiri dari para fotografer keliling yang menggunakan printer foto Canon SELPHY untuk mencetak foto di tempat-tempat wisata.

Salah satu lokasi Komunitas Fotografer Selphy adalah di kawasan wisata Gunung Tangkuban Parahu di Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Sedikitnya ada 17 orang fotografer selphy di kawasan tersebut. Selain di Tangkuban Parahu, komunitas ini juga hadir di destinasi wisata favorit lainnya di Kabupaten Bandung, seperti Kawah Putih, Situ Patenggang dan Ciwalini.

Selain di Bandung, komunitas ini juga tersebar di Jakarta, Palabuhanratu, Padang, Jambi, Semarang, Bali, Makassar hingga Manado dengan total fotografer mencapai lebih dari 2.000 orang.

“Adanya Printer Selphy dari Canon, sangat membantu kami para fotografer keliling di tempat wisata Tangkuban Parahu untuk mendapatkan penghasilan dengan menjual hasil cetak foto. Printer ini sangat mudah digunakan dan hasilnya memuaskan. Wisatawan puas, kami pun ikut senang,” ungkap Nurdin, Koordinator Komunitas Fotografer Selphy Tangkuban Parahu.

Canon melalui pt. Datascrip pun senantiasa memberikan dukungan untuk menambah keterampilan para fotografer Selphy dalam menjalankan usahanya, diantaranya, mengadakan pertemuan rutin. Dalam pertemuan tersebut, selain bersilaturahmi dengan sesama fotografer dan tim Canon-Datascrip, mereka juga mendapatkan beragam informasi bermanfaat, seperti cara mengatasi masalah pada printer dan tips memotret yang baik.

Baca Juga  Hanura Yakin Bupati Umbara Pilih Asep Sodikin Jadi Sekda KBB

“Selain membuka peluang ekonomi untuk kesejahteraan keluarga, kehadiran para fotografer Selphy ini juga memperlihatkan betapa giatnya para fotografer keliling ini berpartisipasi mengembangkan industri kreatif. Aktivitas di objek pariwisata pun semakin lengkap karena wisatawan selain bisa menikmati keindahan alam dan pemandangan di Tangkuban Parahu, juga bisa mengabadikan momen liburan dan mendapatkan hasil cetaknya dengan cepat dan mudah melalui jasa yang ditawarkan fotografer Selphy,” kata Angelie Ivone, Marketing Manager Canon Image Communication Product Div. pt. Datascrip.

Angelie menambahkan, Canon akan terus berupaya mengembangkan komunitas fotografer Selphy di kota-kota lainnya di Indonesia. Hal ini terutama untuk memberikan peluang usaha bagi masyarakat dengan modal yang sangat terjangkau. ***

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bale KBB

CISARUA, balebandung.com – Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Provinsi Jawa Barat memberikan Psychological First Aid (PFA) atau dukungan psikologis awal kepada warga terdampak tanah longsor di Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat (KBB). Sebagian warga yang terdampak longsor masih merasakan kebingungan atas hilangnya kerabat, tempat tinggal, harta benda dan mata […]

Bale KBB

CISARUA, balebandung.com – Kepala Kantor SAR Bandung Ade Dian Permana menyampaikan apresiasinya kepada semua anggota Tim SAR Gabungan beserta awak media yang terus mengawal kegiatan operasi pencarain dan evakuasi korban atas musibah bencana tanah longsor yang terjadi di Kampung Pasirkuning Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat. “Operasi pencarian dan pertolongan hingga hari ini telah […]

Bale KBB

BATUJAJAR, Balebandung.com – Presiden Prabowo Subianto memimpin Upacara Gelar Pasukan Operasional dan Kehormatan Militer, di Lanud Suparlan Pusat Pendidikan dan Latihan Pasukan Khusus (Pusdiklatpassus) Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, Minggu 10 Agustus 2025. Lapangan Udara Perintis Suparlan Pusdiklatpassus sendiri diresmikan KSAD Jenderal TNI Edi Sudrajat pada 26 Mei 1991. Nama Suparlan diambil dari seorang prajurit Kopassus, […]

Bale KBB

BATUJAJAR, Balebandung.com – Bupati Bandung Dadang Supriatna menghadiri Upacara Gelar Pasukan Operasional dan Kehormatan Militer, di Lanud Suparlan Pusdiklatpassus Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, Minggu 10 Agustus 2025. Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen Kristomei Sianturi mengatakan, dalam Gelar Pasukan Operasional dan Kehormatan Militer ini, Presiden Prabowo Subianto juga meresmikan atau mengukuhkan beberapa satuan TNI. Seperti […]

Bale KBB

PADALARANG, Balebandung.com – Sekitar 300 peserta mengikuti Family Run 2,5K di Kota Baru Parahyangan Kecamatan Padalarang Kabupaten Bandung Barat, Minggu (13/7/2025). Event lari santai ini digelar Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Jawa Barat dan Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia (APSAI) Jabar dalam rangka menyambut Hari Anak Nasional (HAN) 2025. Kepala DP3AKB […]

Bale KBB

NGAMPRAH, Balebandung.com – Ikatan Guru Indonesia (IGI) bekerjasama dengan Telkomsel menggelar Pelatihan Teaching at The Right Level (TaRL), di Aula Sekolah Al Azhar Syifa Budi Parahyangan Kecamatan Ngamprah Kabupaten Bandung Barat (KBB), Sabtu 24 Mei 2025. Peserta sebanyak 130 guru dari berbagai tingkatan baik TK, SD, SMA/K di KBB, sangat antusias mengikuti kegiatan ini karena […]