Bale Kota Bandung

Sejumlah Rumah Dinas KPAD Gegerkalong Batal Ditertibkan

×

Sejumlah Rumah Dinas KPAD Gegerkalong Batal Ditertibkan

Sebarkan artikel ini
KPAD Gegerkalong
KPAD Gegerkalong

BANDUNG – Sedianya Kodam III/Siliwangi hari Selasa 21 Juni 2016 ini akan mengeksekusi sejumlah rumah dinas (rumdin) TNI di Komplek Perumahan Angkatan Darat Gegerkalong (KPAD Gerlong), Kota Bandung. Penertiban aset TNI terhadap rumdin yang akan dieksekusi atau pengembalian fungsi itu dilakukan karena hingga kini masih ditempati oleh orang yang tidak berhak atau tidak dihuni oleh prajurit yang aktif.

Namun Asisten Logistik Kasdam III Siliwangi Kol Inf Herlan menyatakan, atas pertimbangan suasana Bulan Suci Ramadhan, maka penertiban tidak jadi dilakukan. “Rencananya memang akan ada penertiban 21 Juni. Tapi karena kaitan dengan Bulan Suci Ramadhan, kita sadari di bulan penuh rahmat ini alangkah tidak bijaknya kalau penertiban tetap kita laksanakan saat ini. Sehingga kita sepakati penertiban diundur hingga dua minggu setelah Lebaran atau tepatnya tanggal 20-21 Juli 2016,” terang Herlan dirilis Pendam III/Siliwangi, Rabu (21/6).

Herlan pun menjelaskan, penertiban harus dilakukan sesuai dengan instruksi dari atasan yaitu Kementerian Pertahanan, Panglima TNI, Kasad, dan Pangdam III/Siliwangi sendiri, untuk segera mengamankan aset-aset yang ada, terutama aset rumdin yang harus segera over VB (alih penghuni). terlebih permasalahan ini dinilai sudah berlarut-larut tidak terealisasi.

“Jadi yang berhak menempati rumah dinas itu adalah prajurit TNI aktif dan ada kebijaksanaan dari Kasad bisa sampai purnawirawan dan wakauri (janda TNI) yang masih boleh menempatinya sampai seumur hidup,” jelas Herlan.

Nah, pada kenyataannya sejumlah rumdin yang ada di KPAD Gerlong yang menempatinya adalah orang yang benar-benar tidak berhak. Mereka bukan prajurit aktif, bukan pula purnawirawan atau wakauri. Tapi kebanyakan anak-anak dari pensiunan prajurit TNI.

Terkecuali, tukas Herlan, bila yang anak-anaknya itu pun menjadi prajurit TNI aktif, mereka masih berhak menempati, namun hal itu pun ada syarat atau klasifikasinya. “Tentu anak-anaknya yang jadi prajurit TNI aktif itu masih berhak. Tapi tidak serta merta demikian karena ada klasiffikasi penempatan atau ketentuan yang berlaku. Sebab di sini kita akan lihat per golongannya. Setara bintara tamtama, ada klasifikasi rumah dinas yang harus ditempati, mereka tidak boleh menempati rumah dinas yang peruntukannya bagi golongan perwira,” tutur Herlan.

Baca Juga  Emil Bangga Tarung Derajat Lahir di Kota Bandung

Herlan mengakui pihak Kodam III sudah berkali-kali melakukan sosialisasi untuk penertiban aset TNI ini bahkan oleh pejabat-pejabat sebelumnya pun sudah menyampaikannya. Menurutnya, tindak lanjut dari hasil sosialisasi, Surat Peringatan, berdiskusi tatap muka dengan masyarakat atau yang tidak berhak, bahkan sudah memberikan waktu tenggang cukup panjang, akhirnya mereka menyadari dan sepakat bahwa rumdin itu aset TNI.

Ditanya jika penghuni masih ingin bertahan meski sudah dilakukan berbagai cari, Herlan menandaskan pihaknya dengan sangat terpaksa akan bertindak tegas dengan penertiban paksa agar mereka bersedia keluar dari rumdis tersebut.

Pihaknya pun mengimbau agar para penghuni yang tidak berhak agar tidak terprovokasi oleh kepentingan kelompok tertentu yang memberikan harapan bahwa pemerintah akan mengubah golongan penghuni rumdin tersebut dari golongan II ke golongan III.

“Himbauan dari Kodam, hingga saat ini pemerintah pusat belum ada rencana atau tidak akan pernah ada rencana untuk merubah penghuni dari golongan dua menjadi golongan tiga. Kami menghimbau kepada penghuni, bahwa mereka merupakan keluarga kami, namun ketentuan yang ditetapkan pemerintah pusat harus dilaksanakan,” ungkap Herlan.

Dengan waktu yang ada sudah disepakati bahwa penertiban diundur hingga 20 Juli, pihaknya pun menghimbau agar penghuni segera berkordinasi untuk mengalihkan penempatan rumah atau meng-over VB-kan kepada prajurit yang aktif.

“Ketentuan dan syarat administrasi tentang over VB sudah kita jelaskan, tolong itu semua dilengkapi sehingga dalam proses administrasi over TB tidak terkendala. Kalau ini masih diabaikan, kami pada waktunya akan bersikap tegas, sesuai dengan ketentuan berlaku,” tandas Herlan.

Pada kesempatan itu Aslog Kasdam III Siliwangi Kol Inf Herlan juga mengungkapkan, bukan hanya rumdin di KPAD Gerlong yang bakal ditertibkan, tapi semua aset TNI yang ada di Jalan Riau yang kini ditempati sejumlah tempat usah, juga akan dikembalikan fungsinjya.

Baca Juga  Amanah Finance Dibobol Karyawannya Hingga Rp 61 M

“Karena kemitraan antara Kodam dengan tempat usaha yang ada di Jalan Riau itu sudah berakhir tahun 2016 ini dan tidak akan diperpanjang, maka sejumlah aset tersebut akan dikembalikan ke fungsi semula sebagai rumah dinas. Sebab di sini kita melihat sesuai dengan pengembangan organisasi, reorganisasi bahwa banyak pejabat yang baru tapi tidak memiliki rumah jabatan, maka rumah-rumah dinas yang ada akan dikembalikan fungsinya ke semula,” kata Herlan.

Menurutnya penertiban terhadap beberapa aset yang dimanfaatkan para mitra Kodam seperti tempat usaha itu pada dasarnya tidak ada masalah atau menemui kendala berarti, meski risikonya secara finansial, masukan untuk mendukung tugas pokok akan berkurang. “Tapi itu tidak ada masalah, yang jelas dengan adanya pejabat baru yang belum punya rumah jabatan, dia bisa menempati rumah jabatannya sehingga output yang diberikan mereka bisa bekerja maksimal,” tukas Herlan.

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BANDUNG, balebandung.com – Yayasan Wahana Bina Insani bekerjasama dengan Tim Dosen DKV FIK Telkom University menggelar pelatihan bagi 20 guru TK dan TA se-Kota Bandung, di PUSDAI Kota Bandung ?Jumat, 28 November 2025. “Pelatihan komprehensif bertujuan memperkuat peran guru di kelas. Kami berharap kolaborasi ini dapat terus berlanjut demi penguatan kualitas pengajaran para guru di […]

UJUNGBERUNG, balebandung.com- Gelaran Sasihung Fest 4 kembali mengguncang Alun-alun Ujungberung, Jumat 28 November 2025. Festival yang mengusung semangat kolaborasi dan pelestarian budaya ini menghadirkan ragam kesenian tradisi hingga modern, dengan nafas kuat dari para seniman lokal Bandung Timur. Ketua Sasihung Ujungberung sekaligus pemerhati budaya, Dadang Hendra menjelaskan, Sasihung, singkatan dari Sayunan Seniman Hurip Ujungberung hadir […]

Bale Kota Bandung

LENGKONG, balebandung.com – Wali Kota Bandung Muhammad Farhan mengajak masyarakat untuk terlibat aktif dalam penyelesaian berbagai persoalan kota melalui sikap peduli dan kebersamaan. “Lawan dari cinta bukan benci, tapi tidak peduli. Kalau sudah tidak peduli, berarti sudah tidak ada rasa. Bandung membutuhkan rasa dan karsa,” kata Farhan saat meresmikan Masjid Al-Ikhlas PC Nahdlatul Ulama Kota […]

Kota Bandung, Balebandung.com – Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan memastikan Pemkot Bandung akan terus mengawal berlangsungnya renovasi Teras Cihampelas. Hal itu ia sampaikan di tengah-tengah kunjungannya, Jumat 11 Juli 2025. Farhan menyebut, pembenahan kawasan ini bukan sekadar pekerjaan fisik, tetapi bentuk amanat yang harus dijaga dengan sungguh-sungguh. “Ini bukan cuma proyek renovasi biasa. Teras Cihampelas […]

KOTA BANDUNG, Balebandung.com – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Bandung menggelar rangkaian kegiatan menyambut Tahun Baru Islam 1447 Hijriah sebagai momentum spiritual dan sosial untuk memperkuat soliditas umat sekaligus mendorong kebangkitan ekonomi masyarakat. Dengan mengangkat tema “Hijrah Menuju Kemandirian Umat: Meneguhkan Nilai Keislaman, Membangun Kekuatan Ekonomi”, kegiatan digelar di Gedung BUMNU PWNU Jabar JL. […]

Bale Kota Bandung

Kota Bandung, Balebandung.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung berupaya meningkatkan nilai-nilai toleransi beragama sebagai bagian dari menyejahterakan warga. Hal itu sesuai dengan Misi 05 Bandung Utama yaitu membentuk karakter warga Kota Bandung yang agamis, moderat dan toleran. “Peningkatan sumber daya manusia yang produktif harus juga mampu meningkatkan daya saing spiritual sebagai bekal dalam percaturan dunia […]