Bale KBB

Dari 686 Kasus DBD di KBB, 3 Meninggal

×

Dari 686 Kasus DBD di KBB, 3 Meninggal

Sebarkan artikel ini
Kepala Dinkes KBB dr Hj Pupu Sari Rohayati., M.HKes
Kepala Dinkes KBB dr Hj Pupu Sari Rohayati., M.HKes

NGAMPRAH – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bandung Barat (KBB) mengimbau masyarakat menjaga kebersihan lingkungan untuk mencegah penyakit demam berdarah dengue (DBD).

Kepala Dinkes KBB dr Hj Pupu Sari Rohayati., M.HKes mengatakan awal 2016 kasus DBD di KBB memang tergolong meningkat dibandingkan tahun sebelumnya. Berdasarkan data tahun ini, hingga Maret saja tercatat ada 686 orang yang terjangkit DBD di mana tiga di antaranya meninggal dunia.

“Kalau tahun lalu sepanjang 2015 yang terkena penyakit DBD ada 1.232 orang dan yang meninggal  hanya satu orang,” sebut kadinkes.

Pupu mengatakan DBD yang ditularkan melalui nyamuk aedes aegypti bisa dicegah dengan meningkatkan kesadaran menjaga kebersihan, menjaga lingkungan dengan menggalakan program 3 M, yakni menguras tempat-tempat genangan air, mengubur barang-barang bekas, dan menutup tempat penampungan air.

Tidak hanya itu, faktor lingkungan yang tidak bersih pun merupakan penyebab berjangkitnya penyakit DBD dan filariasis. Pupu mengaku sudah memerintahkan jajarannya supaya membuat program dengan menerbitkan buku saku untuk anak sekolah dan Pramuka guna mengenali dan mengantisipasi nyamuk aedes aegypti.

“Saya minta program ini masuk di kurikulum dan ekstrakurikuler di bidang biologi, supaya anak-anak mengenali jentik nyamuk ini untuk kemudian bisa melakukan antisipasi secara cepat,” ucapnya. [fik]

Example 300250
Baca Juga  Mobil Terbalik di Tol Purbaleunyi 1 Tewas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bale KBB

CISARUA, balebandung.com – Kepala Kantor SAR Bandung Ade Dian Permana menyampaikan apresiasinya kepada semua anggota Tim SAR Gabungan beserta awak media yang terus mengawal kegiatan operasi pencarain dan evakuasi korban atas musibah bencana tanah longsor yang terjadi di Kampung Pasirkuning Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat. “Operasi pencarian dan pertolongan hingga hari ini telah […]

Bale KBB

BATUJAJAR, Balebandung.com – Presiden Prabowo Subianto memimpin Upacara Gelar Pasukan Operasional dan Kehormatan Militer, di Lanud Suparlan Pusat Pendidikan dan Latihan Pasukan Khusus (Pusdiklatpassus) Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, Minggu 10 Agustus 2025. Lapangan Udara Perintis Suparlan Pusdiklatpassus sendiri diresmikan KSAD Jenderal TNI Edi Sudrajat pada 26 Mei 1991. Nama Suparlan diambil dari seorang prajurit Kopassus, […]

Bale KBB

BATUJAJAR, Balebandung.com – Bupati Bandung Dadang Supriatna menghadiri Upacara Gelar Pasukan Operasional dan Kehormatan Militer, di Lanud Suparlan Pusdiklatpassus Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, Minggu 10 Agustus 2025. Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen Kristomei Sianturi mengatakan, dalam Gelar Pasukan Operasional dan Kehormatan Militer ini, Presiden Prabowo Subianto juga meresmikan atau mengukuhkan beberapa satuan TNI. Seperti […]

Bale KBB

PADALARANG, Balebandung.com – Sekitar 300 peserta mengikuti Family Run 2,5K di Kota Baru Parahyangan Kecamatan Padalarang Kabupaten Bandung Barat, Minggu (13/7/2025). Event lari santai ini digelar Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Jawa Barat dan Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia (APSAI) Jabar dalam rangka menyambut Hari Anak Nasional (HAN) 2025. Kepala DP3AKB […]

Bale KBB

NGAMPRAH, Balebandung.com – Ikatan Guru Indonesia (IGI) bekerjasama dengan Telkomsel menggelar Pelatihan Teaching at The Right Level (TaRL), di Aula Sekolah Al Azhar Syifa Budi Parahyangan Kecamatan Ngamprah Kabupaten Bandung Barat (KBB), Sabtu 24 Mei 2025. Peserta sebanyak 130 guru dari berbagai tingkatan baik TK, SD, SMA/K di KBB, sangat antusias mengikuti kegiatan ini karena […]

Bale KBB

KBB, Balebandung.com – Beredar viral di media sosial sebuah foto pembukaan lahan di kaki Gunung Tangkuban Parahu, tepatnya di Desa Karyawangi, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat (KBB). Mulanya foto tersebut diunggah oleh akun Instagram Ketua Asosiasi Profesi Pemandu Geowisata Indonesia (PGWI) Deni Sugandi. Dalam foto drone tersebut memperlihatkan kegiatan proyek pembukaan lahan berisi kegiatan penggalian […]