Bale Bandung

Kang DS yang Selalu Hadir Saat Warganya Tertimpa Musibah

×

Kang DS yang Selalu Hadir Saat Warganya Tertimpa Musibah

Sebarkan artikel ini

ARJASARI, balebandung.com – Bupati Bandung Dadang Supriatna kembali menunjukkan empati dan duka cita mendalam atas musibah yang menimpa warganya, dengan hadir di tengah keluarga korban dan memberikan bantuan.

Kali ini bupati hadir di Kecamatan Arjasari di mana tiga warganya belum ditemukan akibat tertimpa material longsor yang terjadi di Lereng Sinapeul, Kampung Condong, Desa Wargaluyu Arjasari pada Jumat (5/12) sore.

“Hari ini saya berada di Arjasari untuk menemui keluarga para korban longsor yang sampai saat ini masih dinyatakan hilang. Saya mendengarkan langsung kondisi mereka, memberikan dukungan, dan memastikan bahwa seluruh kebutuhan di lapangan terpenuhi, termasuk proses pencarian yang terus berjalan sejak pagi,” kata Bupati Bandung saat mengunjungi rumah keluarga korban longsor, Sabtu 6 Desember 2025.

Saat longsor Arjasari terjadi, Tim BPBD langsung merespons dari Posko Baleendah. Namun proses evakuasi tidak dapat dilakukan pada Jumat sore itu juga karena minimnya penerangan dan kondisi tanah yang masih sangat labil.

“Saat meninjau lokasi, saya melihat sendiri, tanah di area longsor masih sangat tidak stabil sehingga setiap langkah pencarian harus dilakukan dengan penuh kehati-hatian,” kata Kang DS.

Ia juga menyampaikan ada dua titik pencarian dan kondisi tanah yang labil membuat penanganan harus dilakukan secara hati-hati.

“Untuk keselamatan warga, saya meminta agar masyarakat yang berada di zona rawan segera mengungsi ke tempat yang lebih aman,” ujarnya.

Bila tidak memungkinkan, kata Kang DS, pemerintah desa diminta menyiapkan tenda darurat dan BPBD mempersiapkan logistik.

Menurutnya, hari ini juga proses evakuasi dan pencarian kembali dilaksanakan oleh tim gabungan dengan sangat hati-hati karena situasi di lapangan masih belum stabil.

“Mohon doa dari seluruh warga Kabupaten Bandung agar para korban segera ditemukan dan seluruh proses berjalan aman serta lancar,” ucap Kang DS.

Baca Juga  PAN Kabupaten Bandung Siap Gabung Koalisi Bedas

Sejak dirinya menjabat Bupati Bandung pada 26 April 2021, Kang DS tampak selalu hadir di tengah warganya yang tertimpa musibah, baik itu bencana alam maupun musibah kebakaran. Kang DS menegaskan, negara harus hadir di tengah warganya yang tertimpa musibah.

“Negara harus hadir di tengah masyarakatnya, apalagi ketika warganya tertimpa musibah. Selain harus memberikan bantuan, setidaknya untuk meringankan beban mereka yang mengalami musibah,’’ tandas Kang DS.***

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bale Bandung

RANCAEKEK, balebandung.com – Kegiatan peringatan Hari Lahir (Harlah) Nahdlatul Ulama ke-103 Hijriah dan Harlah Pengurus Ranting (PRNU) Bojongloa ke-5 berlangsung khidmat dan semarak. Peringatan harlah digelar di Halaman Masjid Al Ikhlas, Kampung Tanggeung RW 15, Desa Bojongloa, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung, Ahad (25/1/2026). Bertema “Mengenal Indonesia Merdeka Menuju Peradaban Mulia”, acara dihadiri jajaran pengurus NU, […]

Bale Bandung

SOREANG, balebandung.com – Sebanyak 1.000 kader Pimpinan Cabang (PC) Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Bandung turut menghadiri prosesi pelantikan Pengurus PC Fatayat Kabupaten Bandung masa bakti 2025–2030, di Gedung Budaya Soreang, Sabtu (24/1/2026) Pelantikan bertema “Digdaya Fatayat NU Menuju Kabupaten Bandung Hebat” ini menjadi momentum bagi organisasi pemudi NU tersebut untuk memperkuat peran strategisnya di […]

Bale Bandung

PANGALENGAN, balebandung.com – Bupati Bandung Dadang Supriatna menargetkan 5.000 unit rumah tidak layak huni direhabilitasi tahun 2026. Bupati Kang DS menyebut anggaran yang dibutuhkan kurang lebih sekitar Rp16,8 miliar dari APBD. Kang DS mengakui dalam program perbaikan rutilahu ini agak terkendala anggaran karena pedapatan Transfer ke Daerah (TKD) dikurangi pemerintah pusat. Akibatnya untuk saat ini […]

Bale Bandung

BANDUNG, balebandung.com – Pemberlakuan larangan pembakaran sampah sembarangan (ilegal) di lingkungan permukiman oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bandung menuai pro dan kontra warga netizen. Informasi larangan tersebut diunggah akun medsos ig salah satu media di Kota Bandung, Jumat 23 Januari 2026. Hanya beberapa netizen yang merespon positif larangan tersebut akibat menjadi korban polusi pembakaran […]

Bale Bandung

PANGALENGAN, balebandung.com – Program Bupati Ngamumule Desa (Bunga Desa) turut menyemarakkan puncak peringatan Hari Desa Nasional (Hardesnas) tingkat Kabupaten Bandung, di Lapangan Babakan Tanara, Desa Banjarsari, Kecamatan Pangalengan, Jumat (23/1/2026). Bertindak selaku inspektur upacara Peringatan Hardesnas 2026, Bupati Bandung Dadang Supriatna (Kang DS) menegaskan, desa memiliki peran strategis sebagai fondasi utama pembangunan daerah dan nasional, […]

Bale Bandung

CANGKUANG, balebandung.com – Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan (Zulhas) bersama Bupati Bandung Dadang Supriatna melakukan penanaman pohon kakao secara simbolis di Pondok Pesantren Al Mukhlis, Desa Nagrak, Kecamatan Cangkuang, Kabupaten Bandung, Kamis (22/1/2026). Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian program Gerakan Tanam Kakao, Kelapa dan Kopi (GERTAKK) yang dicanangkan oleh Menko Pangan untuk meningkatkan […]