Bale Bandung

Kadisperindag; Lawan MEA-AFTA dengan Action

×

Kadisperindag; Lawan MEA-AFTA dengan Action

Sebarkan artikel ini
Salah satu stan kerajinan tangan yang ikut serta dalam Gebyar IKM, UKM dan UMKM di Kec Ibun, Senin (22/5). by Kominfo Kab Bdg
Salah satu stan kerajinan tangan yang ikut serta dalam Gebyar IKM, UKM dan UMKM di Kec Ibun, Senin (22/5). by Kominfo Kab Bdg

IBUN – Masyarakat diminta untuk tidak menyalahkan pemerintah saat produk-produk luar negeri membanjiri pasar-pasar di Indonesia. Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Bandung, Dra. Hj. Popi Hopipah, M.Si., mengatakan ketika produk-produk luar tersebut tidak ada pembelinya, maka otomatis akan hilang dengan sendirinya.

“Tidak usah membenci produk luar yang masuk ke kita dan juga tidak usah menyalahkan pemerintah. Kalau tidak dibeli produk-produk luar itu akan collaps sendiri. Maka dari itu, cintailah produk-produk dalam negeri,” kata Kadisperindag saat membuka acara Gebyar IKM, UKM dan UMKM di Kecamatan Ibun, Senin (22/5/17).

Menurut Popi, Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) dan Asean Free Trade Area (AFTA) sudah tidak bisa dihindari lagi. Maka apa yang dapat dilakukan para pengusaha dan masyarakat di Indonesia khususnya di Kabupaten Bandung untuk melawannya adalah dengan action.

“Banggalah dengan memakai produk sendiri, melihat produk makanan dan fashion yang dipamerkan ini, saya yakin akan berhasil bila dipasarkan di toko-toko moderen, terlebih untuk makanannya yang sudah bersertifikasi halal,” ujarnya.

Untuk pengemasan produk, lanjut Popi, Pemkab Bandung melalui Disperindag telah menyediakan mobil kemasan agar produk-produk UKM ini bisa bersaing dengan produk lain ketika memasuki toko-toko moderen.

“Pemerintah akan memfasilitasi UKM yang menginginkan produknya dipasarkan di toko-toko moderen. Tapi syaratnya dalam pengemasan harus bagus, baik dan menarik. Di luar itu kreatifitasnya saya apresiasi, karena kemasannya tidak menggunakan plastik sehingga lebih ramah lingkungan,” puji Popi.

Menjadi wirausahawan menurutnya tidak harus kaya, asal ada kemauan pasti ada jalan. Dia menyerukan agar para pemuda jangan lagi menjadi generasi muda beban negara, akan tetapi menjadi kebanggaan dan memberikan arti yang positif bagi negara.

Baca Juga  FUN Jadi Mitra Pemkab Bandung Bina UMKM

“Jika semua kecamatan seperti ini, maka para IKM, UKM dan UMKM Kabupaten Bandung akan lebih meningkat lagi dari segi kualitas,” seru Popi.

Tujuan kegiatan Gebyar ini agar masyarakat lebih tertarik lagi untuk menciptakan lapangan kerja, dengan bangkitnya para pengusaha muda di IKM, UKM dan UMKM yang didukung baik oleh pihak swasta maupun pemerintah. Kebangkitan UKM merupakan suatu tenaga dan semangat baru bagi pemerintah daerah dalam upaya menekan angka pengangguran.

Tujuan lainnya untuk membentuk paguyuban IKM, UKM dan UMKM untuk saling berbagi ilmu yang bermanfaat, agar mempunyai daya saing yang lebih tinggi dan tercapainya kemandirian bagi para pengusaha, baik yang sudah maju maupun yang baru merintis.

Atas nama Pemkab Bandung, Popi mengungkapkan kebanggaan dan rasa terimakasihnya kepada para pelaku UKM Kecamatan Ibun, walaupun dari segi geografis terletak di bagian ujung Kabupaten Bandung, namun kreatifitasnya tidak kalah dengan kecamatan lain.

“Terima kasih juga kepada semua pihak yang selalu mendukung kelangsungan UKM Kabupaten Bandung sehingga bisa berbicara dan berprestasi di kancah internasional, semoga ke depan UKM Kabupaten Bandung lebih maju lagi,” pungkasnya.

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bale Bandung

BANDUNG, balebandung.com – Pemkab Bandung bekerjasama dengan Lanud Sulaiman dan Lanud Husein Sastranegara merealisasikan teknik penebaran benih pohon melalui udara secara massif dengan menggunakan pesawat, Sabtu 31 Januari 2026. Teknik yang disebut aeroseeding ini membawa 8 ton benih pohon berupa biji-bijian pohon keras maupun buah-buahan untuk disebar dengan menggunakan pesawat. Penebaran dilakukan ke lahan-lahan kritis […]

Bale Bandung

RANCAEKEK, balebandung.com – Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMP Negeri 1 Rancaekek Kabupaten Bandung dipermasalahkan orang tua siswa karena menu yang dihidangkan oleh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) diduga rawan keracunan. Kekhawatiran ortu siswa ini cukup beralasan mengingat banyaknya kasus keracunan yang beredar luas di media massa maupun media sosial dengan korban ribuan […]

Bale Bandung

BOJONGSOANG, balebandung.com – Memperingati Satu Abad Hari Lahir NU (Masehi) yang jatuh pada 31 Januari 2026, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Bandung menginstruksikan kepada seluruh kadernya untuk memasang bendera NU maupun bendera Banom NU, di tiap sekretariat seluruh tingkatan dan pondok pesantren maupun lembaha pendidikan NU mulai Kamis 29 Januari hingga Minggu 1 Februari […]

Bale Bandung

SOREANG – Polresta Bandung melalui Unit III Ranmor telah melaksanakan Tahap II penyerahan tersangka dan barang bukti kepada Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri Kabupaten Bandung, dalam perkara tindak pidana pengrusakan yang terjadi di wilayah Pangalengan. Kapolresta Bandung Kombespol Aldi Subartono, S.H., S.I.K., M.H., CPHR melalui Kasat Reskrim Polresta Bandung Kompol Luthfi Olot Gigantara menyebut sebanyak […]

Bale Bandung

SOREANG, balebandung.com – Pemkab Bandung mengimbau masyarakat Kabupaten Bandung di 31 kecamatan agar meningkatkan kewaspadaan menghadapi cuaca ekstrem yang tengah melanda beberapa wilayah di Indonesia, termasuk wilayah Kabupaten Bandung. Sebagai bentuk langkah preventif, Bupati Bandung Dadang Supriatna secara resmi telah mengeluarkan Surat Edaran Nomor 400.9.9/002/0197/BPBD tentang Peringatan Cuaca Ekstrem di Kabupaten Bandung. Surat edaran ini […]

Bale Bandung

JAKARTA, balebandung.com – Pemkab Bandung kembali menorehkan prestasi membanggakan dalam tata kelola pemerintahan. Berdasarkan penetapan Deputi Bidang Pengawasan Penyelenggaraan Keuangan Daerah Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP), Kabupaten Bandung berhasil meraih nilai Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) dan Manajemen Risiko Indeks (MRI) tertinggi se-Jawa Barat. Penetapan tersebut tertuang dalam Surat Deputi BPKP Nomor PE.09.04/S-456/D4/04/2025 tanggal […]