Bale Politik

Agar Milenial Kreatif, Kang Hasan Bakal Siapkan Diklat Enterpreuneur

×

Agar Milenial Kreatif, Kang Hasan Bakal Siapkan Diklat Enterpreuneur

Sebarkan artikel ini
Cagub Jabar no 2 TB Hasanuddin (Kang Hasan) bernyanyi di sela Dialog Milenial Entrepreuneur, yang digelar Departemen Ekonomi DPD PDI Perjuangan Jabar, di Trans Studio Mall Bandung, Sabtu (12/5/18). by HMC

BANDUNG – Kreativitas anak muda di Jawa Barat, seringkali tidak tersalurkan menjadi sebuah peluang untuk dijadikan modal berwirausaha. Belum optimalnya fasilitas yang diberikan oleh pemerintah, menjadi kendala bagi generasi milenial untuk menjadi enterpreuneur di usia muda.

Oleh karenanya, Calon Gubernur Jawa Barat nomor urut 2 TB Hasanuddin atau akrab disapa Kang Hasan menyatakan, akan menyiapkan wadah berekpresi bagi generasi milenial, untuk terus mengembangkan minat dan bakatnya dalam berwirausaha, melalui pendidikan dan pelatihan berbisnis.

“Saya sama Pak Anton, akan menyiapkan semacam diklat enterpreuneur, yaitu anak muda dilatih pada kurun waktu tertentu, diberi pelatihan praktik tentang berbisnis dan masalah ekonomi kreatif,” ungkap Kang Hasan, usai menghadiri dialog Milenial Entrepreuneur, yang digelar Departemen Ekonomi DPD PDI Perjuangan Jabar, di Trans Studio Mall Bandung, Sabtu (12/5/18).

Menurut pria yang pernah belajar di Perancis itu, pada kenyataannya, memang masih banyak anak muda di Jawa Barat, yang tidak memiliki ruang untuk berekpresi sebagai generasi muda, baik seni, budaya, atau kegiatan positif lainnya. Sehingga, lanjut Kang Hasan, melalui diklat entrepreuneur, kreativitas anak muda akan lebih terarah dan mampu meningkatkan taraf perekonomiannya.

“Banyak juga yang tidak bisa melanjutkan sekolah, kemudian yang lulus sekolah, bekerja sulit, perlu kebijakan yang dapat menampung mereka, ya dengan diklat enterpreuneur itu,” paparnya.

Selain memberikan pelatihan, Kang Hasan juga akan membantu modal usaha, bagi usaha generasi milenial, yang mempunyai potensi untuk dikembangkan. Dengan begitu, sambungnya, bantuan permodalan tersebut, bukan hanya mampu mewujudkan kemandirian ekonomi, tetapi juga, menghasilkan lapangan kerja bagi masyarakat.

“Ini katakanlah investasi jangka panjang untuk mereka, yang penting anggaran itu dipergunakan untuk kepentingan rakyat, karena uang rakyat ya untuk rakyat,” pungkasnya.

Baca Juga  Peduli Ekonomi Rakyat, Kang Anton Dapat Dukungan Masyarakat Kampung Naga

Pada kesempatan tersebut, Kang Hasan ditemani sang istri Ika Eviolina Hasanuddin, sempat ikut bernyanyi dengan para entrepreneur muda yang hadir, serta berbincang santai.

Hadir pada acara tersebut, istri Calon Wakil Gubernur Jawa Barat nomor urut 2 Anton Charlyan, Ajeng Anton Charliyan, Ketua DPRD Jawa Barat Ineu Purwadewi, dan ratusan generasi muda. Selain berbagi pengalaman dari para entrepreneur muda, acara tersebut, juga diisi oleh penampilan musik dari Koes Plus Junior. ***

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bale Politik

BANDUNG, Balebandung.com – Sebanyak 38 bakal calon kepala daeran (Balokada) dari 8 kabupaten/kota di Jawa Barat yang mendaftar melalui PDI Perjuangan mengikuti fit and proper tes di Sekretariat DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, Jl Pelajar Pejuang 45 Kota Bandung, Sabtu (28/9/19). Ke-38 balon kada tersebut bersiap mengikuti Pilkada Serentak 2020 yang digelar di daerahnya masing-masing, […]

Bale Politik

BALEENDAH, Balebandung.com – Para bakal calon Bupati/Wakil Bupati Bandung 2020-2025 yang mendaftar ke PDI Perjuangan, akan mengikuti fit and proper test (uji kelayakan dan kepatutan) yang akan diselenggarakan di DPD PDI Perjuangan Jawa Barat pada 28 September mendatang. Hal ini menyusul berakhirnya masa penjaringan balonbup/wabup Bandung pada Jumat 20 September kemarin, di mana ada empat […]

Bale Politik

SOREANG, Balebandung.com – KPU Kabupaten Bandung mengajukan rencana anggaran biaya (RAB) untuk penyelengaraan Pilkada Kab Bandung 2020 sebesar lebih dari Rp99 miliar atau tepatnya Rp 99.032.378.543. RAB tersebut diajukan sesuai dengan pasal 8 Permendagri No 54 /2019 tentang pendanaan kegiatan pemilihan bupati dan wakil bupati yang bersumber dari APBD. Ketua KPU Kab Bandung Agus Baroya mengatakan nilai […]

Bale Politik

BANDUNG, Balebandung.com – Generasi Optimis (Go) Indonesia mendeklarasikan dukungannya kepada Yena Iskandar Ma’soem, untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Bandung. Go Indonesia menilai, sosok Yena Masoem, sejalan dengan apa yang diperjuangkan oleh Go Indonesia yakni anti korupsi dan anti intoleransi. Karenanya Yena perlu disuarakan kepada masyarkat luas khususnya masyarakat Kab Bandung dan kepada parpol […]

Bale Politik

BALEENDAH, Balebandung.com – PDI Perjuangan Jawa Barat menargetkan 5 kemenangan dari 8 kabupaten/kota yang menggelar Pilkada Serentak 2020. Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Ono Surono mengatakan target bidikan kemenangan itu sesuai dengan yang telah diinstruksikan Dewan Pengurus Pusat (DPP). “Kita optimis menang di lima daerah. Misal di Kabupaten Pangandaran dan Tasik kita punya incumbent,” […]

Bale Jabar

BANDUNG, Balebandung.com – DPD PDI Perjuangan Jabar mengagendakan Roadshow Pilkada Serentak di delapan daerah di Jawa Barat yang akan melangsungkan Pilkada Serentak 2020. Dalam roadshow tersebut, Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, Ono Surono akan hadir didampingi Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Bidang Pemenangan Pemilu, Mochtar Mohamad, beserta jajaran BP Pemilu PDI Perjuangan […]