Bale Jabar

Menko Maritim Kumpulkan Para Pengusaha di Sepanjang DAS Citarum

×

Menko Maritim Kumpulkan Para Pengusaha di Sepanjang DAS Citarum

Sebarkan artikel ini
Pertemuan antara Kemenko Maritim, Kemenperindag dengan perusahaan di DAS Citarum digelar di Hotel Hilton Bandung, Selasa (1/8/18). by Pendam Slw

BANDUNG – Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Besar Harto Karyawan, S.H., M.Tr. (Han) ambil bagian dalam pertemuan dengan para pimpinan perusahaan yang ada di sepanjang DAS Citarum, dalam rangka mencari solusi percepatan pembenahan Sungai Citarum.

Pemerintah melalui Kementerian Koordinator Bidang Maritim, Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Kodam III/Siliwangi, terus berkomunikasi dan berkoordinasi untuk merealisasikan percepatan revitalisasi Sungai Citarum sesuai amanat dalam Perpres No. 15 Tahun 2018.

Kali ini melibatkan beberapa perusahaan, terutama yang memanfaatkan aliran Sungai Citarum. Pertemuan antara Kemenko Maritim, Kementerian Perindustrian dan Perdagangan dengan perusahaan di DAS Citarum digelar di Hotel Hilton Bandung, Selasa (1/8/18).

Pada kesempatan tersebut, Menko Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan mengungkapkan akibat dari 34.000 ton limbah industri masuk ke Sungai Citarum, maka 30 juta orang masyarakat di sekitar bantaran Sungai Citarum akan terkena dampaknya.

“Dari hasil penelitian IPB Bogor, banyak kerusakan dan pencemaran, hampir semua ikan tidak layak untuk dimakan, orang yang makan atau minum air yang bersumber dari Sungai Citarum, disinyalir akan terkena penyakit kuntet ” ungkap Menteri. Luhut menekankan agar semua pihak harus mulai mengikuti aturan.

Penjabat Gubernur Jawa Barat Komjen Pol Mochamad Iriawan mengingatkan kembali berdasar Perpres No. 15 tahun 2018 tentang Percepatan Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Daerah Aliran Sungai Citarum, maka pengelolaan bantaran Sungai Citarum yang merupakan sumber kehidupan bagi 35 juta jiwa harus benar-benar dilaksanakan sesuai aturan. Karena jika DAS Citarum rusak, maka akan merugikan kehidupan.

“Perlu upaya semua peduli, tidak begitu sulit, yang sulit dicegah itu masih ada beberapa ratus pabrik yang membuang limbahnya ke sungai” beber Iriawan. Dari laporan yang didapatnya, ternyata masih terdapat pabrik yang tidak terdeteksi saat membuang limbahnya.

Baca Juga  Monumen Citarum Bakal Dibangun di Bojongsoang

Iriawan mengatakan kegiatan pembersihan dan pembenahan tidak saja dilakukan di sepanjang DAS Citarum, tetapi juga dilakukan di daerah hulu, yaitu di Situ Cisanti dan daerah sekitarnya. Di Situ Cisanti tumbuhan ganggang akan dibersihkan dan akan terus dilakukan pembibitan pohon-pohonan yang nantinya akan ditanam di sekitar wilayah tersebut. Diperkirakan sekitar 125 juta pohon dalam kurun 7 tahun akan tertanam.

Iriawan menyayangkan karena saat ini masih ada alih fungsi lahan yang kurang tepat, yaitu digunakan untuk tanaman sayur, kentang dan akan diganti menjadi kopi atau peternakan seperti Oxbow di Baleendah. Maka masih banyak industri yang menyumbang sampah dan limbah ke DAS Citarum.

Ketua Apindo Pusat Sanny Inskandar mengatakan merujuk pada PP No. 24 tahun 2009 dan UU Perindustrian, yang didalamnya mengatur tentang relokasi, maka untuk itu Apindo siap sediakan lahan kawasan industri baru dalam rangka relokasi.

Diupayakan lokasi dan harga serta infrastrukturnya cukup. Tentunya berikut pengaturan tata ruang baik, pointnya pengendalian kawasan lingkungan, waste water, power plan, yang bermuara di instalasi pengolahan limbah, dengan hanya melalui satu outlet.

Tentunya masih banyak cara lain dalam upaya percepatan pembenahan Sungai Citarum ini, selain penegakkan aturan, seperti investasi dengan memanfaatkan teknologi ramah lingkungan, dengan mempekerjakan tenaga lokal,membangun induatri hulu hilir, ataupun memacu menjadikan DAS Citarum menjadi turis destinasi. Dengan memperbaiki infrastruktur tentunya akan meningkatkan industri pariwisata.

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bale Jabar

BALEPAKUAN, balebandung.com – Bupati Bandung Dadang Supriatna dilantik menjadi Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Majelis Ulama Indonesia Jawa Barat (MUI Jabar) masa khidmat 2025-2030 di Bale Pakuan, Kota Bandung, Selasa (27/1/2026). Turut menyaksikan pelantikan Gubernur Jabar Dedi Mulyadi, Kapolda Jabar Irjen Pol Rudi Setiawan, Wagub Jabar Erwan Setiawan, Sekda Jabar Herman Suryatman dan jajaran Forkompimda Jabar […]

Bale Jabar

JAKARTA, balebandung.com – Peristiwa Malari (Malapetaka Lima Belas Januari 1974) bukan sekadar catatan kerusuhan yang tak bisa lepas dari sosok Hariman Siregar. Di balik itu ada pesan moral kuat yang masih relevan untuk saat ini. Demikian disampaikan Direktur Eksekutif Citra Komunikasi LSI Denny JA, Toto Izul Fatah, menanggapi peringatan Malari yang digelar hari ini di Universitas […]

Bale Jabar

PANGANDARAN, balebandung.com – Tim SAR Gabungan mendapatkan informasi dari nelayan Cilacap KM Murah Rezeki di Perairan Pangandaran atas ditemukannya jasad seorang atlet terjun payung, sekitar pukul 07.45 WIB, Jumat 2 Januari 2026. Jasad dengan tanda-tanda korban yang dicari atas nama almarhumah Purn Korpasgat Widiasih (58) ditemukan mengapung di Perairan Bagolo dengan jarak 9 Nautical Mile […]

Bale Jabar

BANDUNG, balebandung.com – Sepanjang tahun 2025, Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat telah menyelesaikan 503 permohonan sengketa informasi publik dari total 775 register sengketa yang ditangani. Ini bukan sekadar deret angka administratif. Ini adalah kesaksian tentang amanah kekuasaan dan keberanian negara untuk hadir ketika hak warga diuji. Angka ini bukan hanya indikator kinerja kelembagaan, melainkan potret […]

Bale Jabar

BANDUNG, balebandung.com – Ajakan rutin untuk sholat tahajud lewat whatsApp Grup keluarga besar alumni Pondok Pesantren Ibadurrahman YLPI Tegallega Sukabumi berbuah apresiasi dari Wakil Gubernur Jawa Barat H. Erwan Setiawan. Apresiasi itu disampaikan Erwan secara spontan melalui Ketua Umum IKAL Pondok Pesantren tersebut, Toto Izul Fatah, di Bandung, Selasa (30/12/2025). Kegiatan dilakukan dalam rangkaian program […]

Bale Jabar

JAKARTA, balebandung.com – Surat yang berisi intruksi DPD Gerindra Jawa Barat kepada seluruh DPC dan para kadernya untuk  tidak merayakan tahun baru dengan pesta pora dan menggantinya dengan Doa Bersama, sangat layak jadi inspirasi kebijakan nasional. Terutama, dalam suasana duka musibah banjir di wilayah Sumatra yang menelan banyak korban jiwa. “Instruksi Ketua Gerindra Jabar soal […]