Bale Bandung

Kapolda Jabar Tebar 500 Paket Bansos Bagi Masyarakat Kabupaten Bandung

×

Kapolda Jabar Tebar 500 Paket Bansos Bagi Masyarakat Kabupaten Bandung

Sebarkan artikel ini
Kapolda Jabar Irjen Pol Rudi Sufahriadi secara simbolis memberikan paket bansos untuk masyarakat yang akan dibagikan melalui petugas Satlantas Polresta Bandung. Foto: Iwa/ TIMES
Kapolda Jabar Irjen Pol Rudi Sufahriadi secara simbolis memberikan paket bansos untuk masyarakat yang akan dibagikan melalui petugas Satlantas Polresta Bandung. Foto: Iwa/ TIMES

SOREANG, Balebandung.com – Polda Jabar memperingati HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke- 65, yang dilaksanakan di Mapolresta Bandung, Senin (21/9/2020).

Dalam kesempatan itu, Kapolda Jabar Irjen Pol Rudi Sufahriadi memberikan 500 paket bantuan sosial (bansos) bagi masyarakat Kabupaten Bandung.

Usai kegiatan, Kapolda Jabar Irjen Pol Rudi secara simbolis memberikan paket bansos untuk masyarakat yang akan dibagikan melalui petugas Satlantas Polresta Bandung.

“Paket bantuan sosial ini, diberikan kepada masyarakat terdampak Pandemi Covid-19, yang nantinya akan didistribusikan petugas Satlantas Polresta Bandung,” jelas Kapolda Jabar.

Kapolda Jabar juga melakukan peninjauan langsung operasi yustisi, di Pasar Soreang, Kabupaten Bandung.

“Saya mengecek kegiatan operasi yustisi,agar masyarakat menggunakan masker, serta memahami tujuan operasi yustisi ini, yakni untuk mencegah penyebaran virus Covid-19. Dengan menggunakan masker maka bisa mencegah penyebaran,” paparnya.

Terpisah, Kapolresta Bandung Kombes Pol Hendra Kurniawan menegaskan bahwa Polresta Bandung akan terus menekan penyebaran Covid-19. Dengan memberikan masker serta menggelar operasi yustisi ini.

“Operasi yustisi akan terus digelar, agar masyarakat menggunakan masker. Bila tidak menggunakan akan diberi sanksi yang sesuai, serta diberikan masker oleh petugas saat kegiatan operasi yustisi,” paparnya.

Guna mendukung langkah pencegahan, jajaran Satlantas Polresta Bandung terus mendistribusikan masker bagi masyarakat.

Kasatlantas Polresta Bandung, Kompol Raden Erik Bangun Prakasa menjelaskan, jajaran Satlantas Polresta Bandung terus mendistribusikan masker setiap harinya.

“Hampir 1000 masker kita sebar setiap harinya, dan ini komitmen kami mencegah penyebaran virus, dengan membagikan masker kepada masyarakat,” terangnya.

Kompol Erik menambahkan, bahwa dengan status zona oranye di wilayah Kabupaten Bandung, pihaknya terus melakukan berbagai cara pencegahan penyebaran virus Covid-19.

“Ya kami berupaya menekan penyebaran, dengan status zona oranye kami berharap bisa menjadi hijau kembali, karena Kabupaten Bandung sebelumnya berstatus zona hijau,” pungkas pria yang pernah menjabat Kasatlantas Polres Garut ini. ***

Example 300250
Baca Juga  Pangdam III/Siliwangi dan Kapolda Jabar Cek Zona Merah Cimahi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bale Bandung

RANCAEKEK, balebandung.com – Kegiatan peringatan Hari Lahir (Harlah) Nahdlatul Ulama ke-103 Hijriah dan Harlah Pengurus Ranting (PRNU) Bojongloa ke-5 berlangsung khidmat dan semarak. Peringatan harlah digelar di Halaman Masjid Al Ikhlas, Kampung Tanggeung RW 15, Desa Bojongloa, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung, Ahad (25/1/2026). Bertema “Mengenal Indonesia Merdeka Menuju Peradaban Mulia”, acara dihadiri jajaran pengurus NU, […]

Bale Bandung

SOREANG, balebandung.com – Sebanyak 1.000 kader Pimpinan Cabang (PC) Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Bandung turut menghadiri prosesi pelantikan Pengurus PC Fatayat Kabupaten Bandung masa bakti 2025–2030, di Gedung Budaya Soreang, Sabtu (24/1/2026) Pelantikan bertema “Digdaya Fatayat NU Menuju Kabupaten Bandung Hebat” ini menjadi momentum bagi organisasi pemudi NU tersebut untuk memperkuat peran strategisnya di […]

Bale Bandung

PANGALENGAN, balebandung.com – Bupati Bandung Dadang Supriatna menargetkan 5.000 unit rumah tidak layak huni direhabilitasi tahun 2026. Bupati Kang DS menyebut anggaran yang dibutuhkan kurang lebih sekitar Rp16,8 miliar dari APBD. Kang DS mengakui dalam program perbaikan rutilahu ini agak terkendala anggaran karena pedapatan Transfer ke Daerah (TKD) dikurangi pemerintah pusat. Akibatnya untuk saat ini […]

Bale Bandung

BANDUNG, balebandung.com – Pemberlakuan larangan pembakaran sampah sembarangan (ilegal) di lingkungan permukiman oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bandung menuai pro dan kontra warga netizen. Informasi larangan tersebut diunggah akun medsos ig salah satu media di Kota Bandung, Jumat 23 Januari 2026. Hanya beberapa netizen yang merespon positif larangan tersebut akibat menjadi korban polusi pembakaran […]

Bale Bandung

PANGALENGAN, balebandung.com – Program Bupati Ngamumule Desa (Bunga Desa) turut menyemarakkan puncak peringatan Hari Desa Nasional (Hardesnas) tingkat Kabupaten Bandung, di Lapangan Babakan Tanara, Desa Banjarsari, Kecamatan Pangalengan, Jumat (23/1/2026). Bertindak selaku inspektur upacara Peringatan Hardesnas 2026, Bupati Bandung Dadang Supriatna (Kang DS) menegaskan, desa memiliki peran strategis sebagai fondasi utama pembangunan daerah dan nasional, […]

Bale Bandung

CANGKUANG, balebandung.com – Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan (Zulhas) bersama Bupati Bandung Dadang Supriatna melakukan penanaman pohon kakao secara simbolis di Pondok Pesantren Al Mukhlis, Desa Nagrak, Kecamatan Cangkuang, Kabupaten Bandung, Kamis (22/1/2026). Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian program Gerakan Tanam Kakao, Kelapa dan Kopi (GERTAKK) yang dicanangkan oleh Menko Pangan untuk meningkatkan […]