Bale Jabar

Nih, 6 Permintaan Aher ke Bupati Sumedang

×

Nih, 6 Permintaan Aher ke Bupati Sumedang

Sebarkan artikel ini
Gubernur Jabar Ahmad Heryawan melantik Bupati Sumedang Eka Setiawan sisa masa jabatan 2013-2018 di Aula Barat Gedung Sate, Selasa (23/7). by Humas Pemprov Jabar
Gubernur Jabar Ahmad Heryawan melantik Bupati Sumedang Eka Setiawan sisa masa jabatan 2013-2018 di Aula Barat Gedung Sate, Selasa (23/7). by Humas Pemprov Jabar

BANDUNG – Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan melantik Eka Setiawan menjadi Bupati Sumedang sisa masa jabatan 2013-2018 di Aula Barat Gedung Sate, Jl. Diponegoro No. 22, Kota Bandung, Selasa (23/7/16). Hal ini sesuai dengan amanat surat Menteri Dalam Negeri Nomor: 131.32/4946/Otda tanggal 1 Juli 2016 dan Keputusan Mendagri Nomor: 131.32-5421 Tahun 2016 tentang pemberhentian Eka Setiawan sebagai Wakil Bupati Sumedang dan mengangkatnya menjadi Bupati Sumedang sisa masa jabatan 2013-2018.

Dalam sambutan pelantikan, Gubernur berharap agar pemerintahan dan pembangunan di Kabupaten Sumedang yang dipimpin Eka bisa berjalan lancar dan kondusif sesuai dengan RPJMD Kabupaten Sumedang 2013-2018, yakni “Sumedang Sejahtera, Nyunda, Maju, Mandiri, dan Agamis”.

Selain itu, Aher pun meminta Eka agar bisa memberikan prioritas terhadap 6 hal dalam pemerintahannya, yaitu:
1. Peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM), melalui indeks pendidikan, kesehatan, dan daya beli;
2. Melanjutkan pembangunan infrastruktur hingga daerah perdesaan dan perbatasan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan pengentasan kemiskinan, mengingat cakupan panjang jalan dalam kondisi baik di Sumedang yang baru mencapai 47,08%;
3. Memperkuat sektor pertanian di mana pada 2014 lalu mampu memberikan kontribusi 21,71% terhadap PDRB Kabupaten Sumedang melalui peningkatan jaringan irigasi dan program pembangunan pertanian lainnya;
4. Pengembangan agropolitan dan pariwisata daerah yang berorientasi pada perekonomian rakyat dan sumber daya lokal, sehingga bisa berdampak pada pertumbuhan ekonomi dan pendapatan masyarakat;
5. Penataan ruang, khususnya kawasan Jatinangor agar bisa dijadikan kawasan pendidikan yang ideal; dan
6. Pembangunan berkelanjutan (Sustainble Development ) dan ekonomi hijau (Green Economy) dengan mengedepankan kelestarian lingkungan.

“Secara khusus saya juga tadi berpesan untuk memperhatikan dampak penggenangan Waduk Jatigede,” ungkap Gubernur usai pelantikan.

Baca Juga  Operasi Lilin Lodaya Libatkan 15.047 Personel Gabungan

“Dari sisi irigasi Jatigede sudah berfungsi hampir normal, jadi saat (air) naik kan langsung dibuang juga untuk irigasi di kawasan Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu, Majalengka, Kuningan). Sekarang sudah sampai pada batas pembuangan, dialirkan untuk irigasi,” lanjutnya.

Pada kesempatan ini, Gubernur juga mengajak Pemkab Sumedang agar bisa bekerjasama menyelesaikan pembangunan infrastruktur yang secara langsung ataupun tidak langsung bersinggungan dengan wilayah Sumedang, seperti pembangunan Tol Cisumdawu, Bandara Internasional Kertajati, pembangunan Jalur Kereta Api Rancaekek-Jatinangor-Tanjungsari-Cirebon, serta proyek Monorel dan LRT sebagai bagian dari pembangunan konsep Integrated Transport System Metropolitan Bandung Raya.

Usai pelantikan, Eka pun berkomitmen untuk meningkatkan potensi daerahnya serta hal-hal yang dipesankan gubernur. Secara khusus, Eka juga berpendapat bahwa kawasan Jatinangor sebagai kawasan pendidikan harus segera dikendalikan. Untuk itu, Eka akan membuat kawasan Jatinangor lebih cantik dan ideal melalui perbaikan berbagai infrastruktur pendukungnya.

Menanggapi banyaknya proyek pembangunan nasional yang bersinggungan dengan wilayahnya, Eka mengungkapkan pihaknya akan mendorong hal tersebut menjadi sebuah keunggulan bagi kabupaten yang dipimpinnya. “Karena memang dekat dengan ibukota provinsi ya, alhamdulillah banyak keuntungannya seperti program-program nasional yang sedang berjalan. Insya Allah itu akan kami dorong menjadi satu keunggulan kompetitif untuk Kabupaten Sumedang,” kata Eka.

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bale Jabar

JAKARTA, balebandung.com – Peristiwa Malari (Malapetaka Lima Belas Januari 1974) bukan sekadar catatan kerusuhan yang tak bisa lepas dari sosok Hariman Siregar. Di balik itu ada pesan moral kuat yang masih relevan untuk saat ini. Demikian disampaikan Direktur Eksekutif Citra Komunikasi LSI Denny JA, Toto Izul Fatah, menanggapi peringatan Malari yang digelar hari ini di Universitas […]

Bale Jabar

PANGANDARAN, balebandung.com – Tim SAR Gabungan mendapatkan informasi dari nelayan Cilacap KM Murah Rezeki di Perairan Pangandaran atas ditemukannya jasad seorang atlet terjun payung, sekitar pukul 07.45 WIB, Jumat 2 Januari 2026. Jasad dengan tanda-tanda korban yang dicari atas nama almarhumah Purn Korpasgat Widiasih (58) ditemukan mengapung di Perairan Bagolo dengan jarak 9 Nautical Mile […]

Bale Jabar

BANDUNG, balebandung.com – Sepanjang tahun 2025, Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat telah menyelesaikan 503 permohonan sengketa informasi publik dari total 775 register sengketa yang ditangani. Ini bukan sekadar deret angka administratif. Ini adalah kesaksian tentang amanah kekuasaan dan keberanian negara untuk hadir ketika hak warga diuji. Angka ini bukan hanya indikator kinerja kelembagaan, melainkan potret […]

Bale Jabar

BANDUNG, balebandung.com – Ajakan rutin untuk sholat tahajud lewat whatsApp Grup keluarga besar alumni Pondok Pesantren Ibadurrahman YLPI Tegallega Sukabumi berbuah apresiasi dari Wakil Gubernur Jawa Barat H. Erwan Setiawan. Apresiasi itu disampaikan Erwan secara spontan melalui Ketua Umum IKAL Pondok Pesantren tersebut, Toto Izul Fatah, di Bandung, Selasa (30/12/2025). Kegiatan dilakukan dalam rangkaian program […]

Bale Jabar

JAKARTA, balebandung.com – Surat yang berisi intruksi DPD Gerindra Jawa Barat kepada seluruh DPC dan para kadernya untuk  tidak merayakan tahun baru dengan pesta pora dan menggantinya dengan Doa Bersama, sangat layak jadi inspirasi kebijakan nasional. Terutama, dalam suasana duka musibah banjir di wilayah Sumatra yang menelan banyak korban jiwa. “Instruksi Ketua Gerindra Jabar soal […]

Bale Jabar

BANDUNG, balebandung.com – Ketua DPD Gerindra Jawa Barat H Amir Mahpud menginstruksikan kepada seluruh Ketua DPC, Ketua Fraksi dan anggota serta struktur partai Gerindra se-Jawa Barat untuk menggelar Doa Bersama pada malam tahun baru 2026. Besoknya, pada tanggal 1 Januari 2026, mereka diminta untuk melakukan aksi penanaman 1.000 pohon di setiap daerah. Melalui surat bernomor […]