Bale Kota Bandung

Pasukan Rompi Merah Siap Tertibkan PMKS Jalanan

×

Pasukan Rompi Merah Siap Tertibkan PMKS Jalanan

Sebarkan artikel ini
Wali Kota Bandung Ridwan Kamil memimpin apel penertiban PMKS jalanan, di Plaza Balaikota Bandung, Senin (21/3). by Pri Humas Pemkot Bandung
Wali Kota Bandung Ridwan Kamil memimpin apel penertiban PMKS jalanan, di Plaza Balaikota Bandung, Senin (21/3). by Pri Humas Pemkot Bandung
Wali Kota Bandung Ridwan Kamil memimpin apel penertiban PMKS jalanan, di Plaza Balaikota Bandung, Senin (21/3). by Pri Humas Pemkot Bandung

BANDUNG – Kota Bandung masih menghadapi persoalan banyaknya Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) karena minimnya akses terhadap sumber-sumber ekonomi dan sosial. Bila tidak ditangani secara serius, akan berdampak persoalan yang lebih kompleks seperti menjamurnya penyakit sosial, prostitusi, kekumuhan dan kriminalitas.

Wali Kota Bandung, M Ridwan Kamil memimpin apel mulai bekerja yang dirangkaikan dengan apel pemantauan kemajuan perubahan sikap mental eks penyandang penyakit sosial dan penertiban PMKS jalanan, di Plaza Balaikota Bandung, Jl. Wastukancana, Senin (21/3/16).

Dalam pengarahannya Ridwan mengatakan tim penertiban harus mempunyai keberanian menghadapi PMKS jalanan, dan negara tidak boleh kalah oleh kriminalitas, prostitusi dan anak jalanan.

“Kota Bandung memiliki gula-gula ekonomi yang menggiurkan. Ada Rp6 triliun uang wisatawan berputar di kota ini tiap tahun, namun tidak semua yang datang mencari nafkah mempunyai skill dan pengetahuan yang cukup. Menangani PMKS ini pilihannya hanya satu, kita harus berani, jika tidak, akan hadir mereka di titik-titik keramaian,” ungkap Emil.

Ditandai dengan pemasangan rompi merah, Ridwan meresmikan dimulainya penertiban PMKS jalanan seperti pengemis, anak jalanan dan pengamen dan pemantauan sikap mental eks penyandang penyakit sosial mulai bulan ini sampai Desember 2016 nanti di 15 daerah Kota Bandung.

“Sebagai walikota, setengah waktu saya ada di jalanan, untuk menemukan permasalahan dan mencari solusi. Ke-15 titik ini merupakan hasil observasi pribadi dan pasukan rompi merah ini harus menjadi wajah peradaban Kota Bandung yang kita impikan. Bisa menjadikan Bandung aman tertib disiplin, kota yang taat dengan hukum dan kota yang manusiawi,” imbuhnya.

Ke-15 titik tersebut diantaranya, Pintu Tol Pasteur, perempatan RSHS, perempatan Pasteur – Cipaganti, perempatan Pasteur – Cihampelas, perempatan Cikapayang, perempatan Riau – Laswi, perempatan Laswi – Gatot Subroto, pintu Tol Pasirkoja, perempatan Pasirkoja – Jamika, perempatan Mohamad Toha – Soekarno Hatta, perempatan PT INTI.

Baca Juga  Pemkot Bandung Maksimalkan Pengelolaan Sampah H2H

Kepala Dinas Sosial Kota Bandung, Ajie Giyatmiko Sugiyat menambhakan, penanganan persoalan ini tidak bisa bersifat sektoral tapi harus kerjasama semua pihak dengan melibatkan unsur Satpol PP, TNI, POLRI, Linmas dan masyarakat,”

“Penertiban ini rompi merah ini merupakan terobosan untuk meminimalisir PMKS Jalanan agar masyarakat merasa aman, nyaman dengan terjaganya ketertiban, keindahan, dan kebersihan kota,” terang Ajie.

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BANDUNG, balebandung.com – Yayasan Wahana Bina Insani bekerjasama dengan Tim Dosen DKV FIK Telkom University menggelar pelatihan bagi 20 guru TK dan TA se-Kota Bandung, di PUSDAI Kota Bandung ?Jumat, 28 November 2025. “Pelatihan komprehensif bertujuan memperkuat peran guru di kelas. Kami berharap kolaborasi ini dapat terus berlanjut demi penguatan kualitas pengajaran para guru di […]

UJUNGBERUNG, balebandung.com- Gelaran Sasihung Fest 4 kembali mengguncang Alun-alun Ujungberung, Jumat 28 November 2025. Festival yang mengusung semangat kolaborasi dan pelestarian budaya ini menghadirkan ragam kesenian tradisi hingga modern, dengan nafas kuat dari para seniman lokal Bandung Timur. Ketua Sasihung Ujungberung sekaligus pemerhati budaya, Dadang Hendra menjelaskan, Sasihung, singkatan dari Sayunan Seniman Hurip Ujungberung hadir […]

Bale Kota Bandung

LENGKONG, balebandung.com – Wali Kota Bandung Muhammad Farhan mengajak masyarakat untuk terlibat aktif dalam penyelesaian berbagai persoalan kota melalui sikap peduli dan kebersamaan. “Lawan dari cinta bukan benci, tapi tidak peduli. Kalau sudah tidak peduli, berarti sudah tidak ada rasa. Bandung membutuhkan rasa dan karsa,” kata Farhan saat meresmikan Masjid Al-Ikhlas PC Nahdlatul Ulama Kota […]

Kota Bandung, Balebandung.com – Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan memastikan Pemkot Bandung akan terus mengawal berlangsungnya renovasi Teras Cihampelas. Hal itu ia sampaikan di tengah-tengah kunjungannya, Jumat 11 Juli 2025. Farhan menyebut, pembenahan kawasan ini bukan sekadar pekerjaan fisik, tetapi bentuk amanat yang harus dijaga dengan sungguh-sungguh. “Ini bukan cuma proyek renovasi biasa. Teras Cihampelas […]

KOTA BANDUNG, Balebandung.com – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Bandung menggelar rangkaian kegiatan menyambut Tahun Baru Islam 1447 Hijriah sebagai momentum spiritual dan sosial untuk memperkuat soliditas umat sekaligus mendorong kebangkitan ekonomi masyarakat. Dengan mengangkat tema “Hijrah Menuju Kemandirian Umat: Meneguhkan Nilai Keislaman, Membangun Kekuatan Ekonomi”, kegiatan digelar di Gedung BUMNU PWNU Jabar JL. […]

Bale Kota Bandung

Kota Bandung, Balebandung.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung berupaya meningkatkan nilai-nilai toleransi beragama sebagai bagian dari menyejahterakan warga. Hal itu sesuai dengan Misi 05 Bandung Utama yaitu membentuk karakter warga Kota Bandung yang agamis, moderat dan toleran. “Peningkatan sumber daya manusia yang produktif harus juga mampu meningkatkan daya saing spiritual sebagai bekal dalam percaturan dunia […]