Bale Jabar

Rumah Produksi Aria Production, Siap Garap Kabayan Milenial The Series Dengan Ciri Khas Lokal

×

Rumah Produksi Aria Production, Siap Garap Kabayan Milenial The Series Dengan Ciri Khas Lokal

Sebarkan artikel ini

BALEBANDUNG.COM, Bandung – Kesadaran akan pentingnya menjaga kebudayaan dan kekhasan Sunda semakin menguat di kalangan masyarakat Jawa Barat terutama pascapernyataan anggota DPR RI, Arteria Dahlan, yang meminta Kajati mencopot jaksa yang berbahasa Sunda saat rapat resmi.

Salah satunya yang dilakukan sineas Jawa Barat dengan membuat Kabayan Milenial the series yang akan tayang di tv nasional.

Sinetron 12 episode ini akan disutradarai aktor kawakan, Dicky Chandra, serta Yayat Hidayat sebagai produser.

Yayat menjelaskan, pihaknya tergerak untuk membuat sinematografi ini mengingat kebudayaan dan kekhasan lokal yang semakin tergerus.

Dia menyebut, saat ini hanya sedikit generasi muda yang masih mengenal kekayaan budaya Jawa Barat, salah satunya Kabayan, sosok legenda asal provinsi tersebut.

“Saat ini mungkin tahunya Spiderman. Saya khawatir nanti anak cucu saya tidak tahu apa-apa ketika saya ngomong Kabayan,” kata Yayat di Bandung, Selasa (8/2).

Menurutnya, hal ini karena semakin gencarnya gempuran informasi dan budaya asing yang masuk ke dalam negeri, terutama dengan berkembangnya internet.

“Jadi mereka malah lebih familiar dengan film-film Korea,” ujarnya.

Oleh karena itu, kata Yayat, pihaknya bersama Aria Production membuat Kabayan Milenial ini berdasarkan idealismenya dalam menjaga kebudayaan dan kekayaan khas Jawa Barat.

“Kita produksi film ini karena punya semangat ingin menggali khasanah, kekayaan budaya Jawa Barat. Salah satu nilainya adalah cerita tentang si Kabayan yang perlu kita lestarikan,” ujarnya.

Lebih lanjut, Yayat berharap sinetron Kabayan Milenial inipun mampu menjadi media informasi dalam menyampaikan berbagai informasi tentang Jawa Barat. Terlebih, dia menilai sinematografi merupakan media yang tepat untuk memberikan informasi kepada masyarakat.

“Kalau lewat film lebih gampang memotretnya daripada statistik laporan seperti dari pemerintah. Ini penting untuk menginformasikan tentang kemajuan yang dicapai oleh masyarakaf, baik ekonomi, budaya, dan lain-lain,” ujarnya.

Baca Juga  Pusat Karir, IDP & Griffith University Australia Gelar Pelatihan Soft Skills

Hal serupa disampaikan Dicky Chandra. Dalam menyutradarai sinetron ini, dia merasa terpanggil karena memiliki tujuan yang sama. “Ingin membentuk perspektif baru di masyarakat tentang sosok Kabayan. Saya merasa tertantang,” ujarnya.

Dia pun menilai perlu adanya karakter baru tentang sosok Kabayan. “Itu harapan saya. Kabayan lucunya tetap, jangan dibuang. Masyarakat butuh tontonan (hiburan), tapi perlu juga tuntunan,” katanya.

Dia pun optimistis karyanya bersama Aria Production ini mampu menjadi hiburan sekaligus edukasi bagi masyarakat. “Dalam Kabayan Milenial ini ada juga ajakan agar kita mengamalkan Pancasila, ada toleransinya. Karena kita semua bersaudara,” katanya seraya menyebut aktor Yogi Werner dipilih untuk memerankan Kabayan.

Eksekutif Produser Aria Production, Pamriadi, memastikan pihaknya konsisten dalam mengangkat budaya dan kekhasan Jawa Barat lainnya. Sebagai rumah produksi asal daerah tersebut, menurut dia sudah menjadi kewajiban dalam melestarikan warisan nenek moyang tersebut.

“Kami konsisten mengangkat kekayaan lokal Jawa Barat ke dalam sinematografi, dalam film dan sinetron,” katanya. Selain itu, dia juga memastikan pihaknya fokus dalam menggarap kebudayaan dan kekayaan alam di Jawa Barat.

“Kami sudah membuat beberapa ftv tentang tempat pariwisata, untuk memulihkan dunia pariwisata di saat pandemi ini. Kami juga akan membuat film layar lebar tentang tokoh perempuan asal Jawa Barat, Dewi Sartika. Nanti akan disutradarai Mas Eros Djarot,” katanya.***

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bale Jabar

BALEPAKUAN, balebandung.com – Bupati Bandung Dadang Supriatna dilantik menjadi Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Majelis Ulama Indonesia Jawa Barat (MUI Jabar) masa khidmat 2025-2030 di Bale Pakuan, Kota Bandung, Selasa (27/1/2026). Turut menyaksikan pelantikan Gubernur Jabar Dedi Mulyadi, Kapolda Jabar Irjen Pol Rudi Setiawan, Wagub Jabar Erwan Setiawan, Sekda Jabar Herman Suryatman dan jajaran Forkompimda Jabar […]

Bale Jabar

JAKARTA, balebandung.com – Peristiwa Malari (Malapetaka Lima Belas Januari 1974) bukan sekadar catatan kerusuhan yang tak bisa lepas dari sosok Hariman Siregar. Di balik itu ada pesan moral kuat yang masih relevan untuk saat ini. Demikian disampaikan Direktur Eksekutif Citra Komunikasi LSI Denny JA, Toto Izul Fatah, menanggapi peringatan Malari yang digelar hari ini di Universitas […]

Bale Jabar

PANGANDARAN, balebandung.com – Tim SAR Gabungan mendapatkan informasi dari nelayan Cilacap KM Murah Rezeki di Perairan Pangandaran atas ditemukannya jasad seorang atlet terjun payung, sekitar pukul 07.45 WIB, Jumat 2 Januari 2026. Jasad dengan tanda-tanda korban yang dicari atas nama almarhumah Purn Korpasgat Widiasih (58) ditemukan mengapung di Perairan Bagolo dengan jarak 9 Nautical Mile […]

Bale Jabar

BANDUNG, balebandung.com – Sepanjang tahun 2025, Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat telah menyelesaikan 503 permohonan sengketa informasi publik dari total 775 register sengketa yang ditangani. Ini bukan sekadar deret angka administratif. Ini adalah kesaksian tentang amanah kekuasaan dan keberanian negara untuk hadir ketika hak warga diuji. Angka ini bukan hanya indikator kinerja kelembagaan, melainkan potret […]

Bale Jabar

BANDUNG, balebandung.com – Ajakan rutin untuk sholat tahajud lewat whatsApp Grup keluarga besar alumni Pondok Pesantren Ibadurrahman YLPI Tegallega Sukabumi berbuah apresiasi dari Wakil Gubernur Jawa Barat H. Erwan Setiawan. Apresiasi itu disampaikan Erwan secara spontan melalui Ketua Umum IKAL Pondok Pesantren tersebut, Toto Izul Fatah, di Bandung, Selasa (30/12/2025). Kegiatan dilakukan dalam rangkaian program […]

Bale Jabar

JAKARTA, balebandung.com – Surat yang berisi intruksi DPD Gerindra Jawa Barat kepada seluruh DPC dan para kadernya untuk  tidak merayakan tahun baru dengan pesta pora dan menggantinya dengan Doa Bersama, sangat layak jadi inspirasi kebijakan nasional. Terutama, dalam suasana duka musibah banjir di wilayah Sumatra yang menelan banyak korban jiwa. “Instruksi Ketua Gerindra Jabar soal […]