Bale Bandung

300 Peserta Ikuti Senam Sehat HUT Ke-3 Balebandung.com

×

300 Peserta Ikuti Senam Sehat HUT Ke-3 Balebandung.com

Sebarkan artikel ini
Ratusan ibu-ibu pegiat senam memeriahkan kegiatan Senam Sehat dalam rangka Hari Ulang Tahun Balebandung.com ke-3, di Pusat Pertokoan Sentra Bisnis Warung Lobak, Desa Gandasari, Kecamatan Katapang, Kabupaten Bandung, Minggu pagi (14/1/18). by iwa/bbcom
Ratusan ibu-ibu pegiat senam memeriahkan Senam Sehat dalam rangka Hari Ulang Tahun Balebandung.com ke-3, di Sentra Bisnis Warung Lobak, Desa Gandasari, Kecamatan Katapang, Kabupaten Bandung, Minggu pagi (14/1/18). by iwa/bbcom

KATAPANG – Ratusan ibu-ibu pegiat senam memeriahkan kegiatan Senam Sehat dalam rangka Hari Ulang Tahun Balebandung.com ke-3, di Sentra Bisnis Warung Lobak, Desa Gandasari, Kecamatan Katapang, Kabupaten Bandung, Minggu pagi (14/1/18).

Kegiatan senam yang dimulai sejak pukul 06.00 WIB ini disponsori PT BPR Kerta Raharja, tampak makin semarak dengan pembagian doorprize dan merchandise yang disiapkan pihak panitia dan sponsor. Kegiatan ini juga turut didukung Harian Umum Jabar Ekpres sebagai media partner.

Lebih dari 300 peserta ikuti Senam Sehat HUT ke-3 Balebandung.com
Lebih dari 300 peserta ikuti Senam Sehat HUT ke-3 Balebandung.com

Pemimpin Redaksi Balebandung.com, Iwa Ahmad Sugriwa menyebutkan Senam Sehat ini diikuti lebih dari 300 peserta yang berasal dari Kecamatan Katapang, Soreang dan sekitarnya. Bahkan ada peserta yang terjauh yakni dari Kecamatan Rancaekek.

“Senam sehat ini dalam rangka syukuran kami dari media online Balebandung.com yang memasuki usia ketiga tahun sejak di-launching pada 1 Januari 2015. Selain itu juga dalam rangka syukuran kami menempati kantor baru di Sentra Bisnis Warlob Blok F 9,” ucap Iwa dalam sambutannya.

?????????????
Ratusan peserta Senam Sehat HUT ke-3 Balebandung.com

Iwa menyatakan kegiatan ini akan dirutinkan setiap Hari Minggu dan pada event tertentu akan diselenggarakan secara lebih massif dengan melibatkan peserta yang lebih banyak dan doorprise yang lebih besar. Pihaknya mengapresiasi kepada BPR Kerta Raharja yang bersedia menjadi sponsor tunggal dalam kegiatan ini.

“Ini menunjukkan BPR Kerta Raharja peduli terhadap kesehatan masyarakat melalui kegiatan senam sehat bersama. Begitu pula kami dari Balebandung.com men-support penuh kegiatan ini guna menciptakan gaya hidup sehat di masyarakat dan mempererat kebersamaan dengan masyarakat. Kita biasakan untuk bergaya hidup sehat dengan berolahraga secara rutin, paling minimalnya seminggu sekali, maka kita akan sehat, tidak mudah sakit, dan daya tahan tubuh serta stamina tetap terjaga,” ungkap Iwa.

Baca Juga  Gemuruh Senam Gemu Famire di Lapang Brigif 15 Kujang
Salah satu peserta Senam Sehat HUT ke-3 Balebandung.com mendapatkan doorprize dari sponsor BPR Kerta Raharja. by iwa/bbcom
Salah satu peserta Senam Sehat HUT ke-3 Balebandung.com mendapatkan doorprize dari sponsor BPR Kerta Raharja. by iwa/bbcom

Pihaknya pun berterimakasih kepada aparatur Pemerintahan Desa Gandasari atas dukungannya dalam kegiatan senam aerobik ini. “Tidak lupa terima kasih kami kepada ibu-ibu yang sudah berpartisipasi menjadi peserta Senam Bersama ini, semoga ke depan kita adakan senam yang lebih massif lagi dengan doorprize yang lebih besar lagi,” ucap Iwa.

Pemimpin Redaksi Balebandung.com, Iwa Ahmad Sugriwa memberikan doorprise kepada peserta Senam Sehat dalam rangka Hari Ulang Tahun Balebandung.com ke-3, di Sentra Bisnis Warung Lobak, Desa Gandasari, Kecamatan Katapang, Kabupaten Bandung, Minggu pagi (14/1/18). by bbcom
Pemimpin Redaksi Balebandung.com, Iwa Ahmad Sugriwa memberikan doorprise kepada peserta Senam Sehat dalam rangka Hari Ulang Tahun Balebandung.com ke-3, di Sentra Bisnis Warung Lobak, Desa Gandasari, Kecamatan Katapang, Kabupaten Bandung, Minggu pagi (14/1/18). by bbcom

Sekretaris Desa Gandasari Budi rosadi menyambut baik kehadiran Balebandung.com yang menempati kantor di Sentra Bisnis warlob. Budi mengaku pemerintahan desanya kerap menjalin hubungan baik dengan media sebagai partner dalam program pembangunan desa khususnya.

“Kami biasa bergaul dengan wartawan, hubungan kami selama ini terjalin baik, selalu berkomunikasi dengan para wartawan sebagai mitra dalam program pembangunan di masyarakat desa khususnya,” kata Budi.

Lebih dari 300 peserta Senam Sehat HUT ke-3 Balebandung.com
Lebih dari 300 peserta Senam Sehat HUT ke-3 Balebandung.com

Usai senam tiba saat pembagian doorprise bagi para peserta, yang diselingi pemotongan tumpeng dan kue tar HUT ke-3 Balebandung.com, juga peniupan lilin oleh Pimred Balebandung.com, diiringi nyanyian Selamat Ulang Tahun dari seluruh peserta senam.

Salah satu sesi paling menarik tatkala MC melombakan kepada peserta, bagi yang tercepat mengakses situs media online Balebandung.com dari HP Android-nya, mendapatkan doorprize beragam merchandise Balebandung.com.

Wilujeng Milangkala Balebandung.com nu katilu, mugia makin maju, semakin digemari dan dipercaya pembacanya. Aamiin…yra..[]

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bale Bandung

RANCAEKEK, balebandung.com – Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMP Negeri 1 Rancaekek Kabupaten Bandung dipermasalahkan orang tua siswa karena menu yang dihidangkan oleh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) diduga rawan keracunan. Kekhawatiran ortu siswa ini cukup beralasan mengingat banyaknya kasus keracunan yang beredar luas di media massa maupun media sosial dengan korban ribuan […]

Bale Bandung

BOJONGSOANG, balebandung.com – Memperingati Satu Abad Hari Lahir NU (Masehi) yang jatuh pada 31 Januari 2026, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Bandung menginstruksikan kepada seluruh kadernya untuk memasang bendera NU maupun bendera Banom NU, di tiap sekretariat seluruh tingkatan dan pondok pesantren maupun lembaha pendidikan NU mulai Kamis 29 Januari hingga Minggu 1 Februari […]

Bale Bandung

SOREANG – Polresta Bandung melalui Unit III Ranmor telah melaksanakan Tahap II penyerahan tersangka dan barang bukti kepada Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri Kabupaten Bandung, dalam perkara tindak pidana pengrusakan yang terjadi di wilayah Pangalengan. Kapolresta Bandung Kombespol Aldi Subartono, S.H., S.I.K., M.H., CPHR melalui Kasat Reskrim Polresta Bandung Kompol Luthfi Olot Gigantara menyebut sebanyak […]

Bale Bandung

SOREANG, balebandung.com – Pemkab Bandung mengimbau masyarakat Kabupaten Bandung di 31 kecamatan agar meningkatkan kewaspadaan menghadapi cuaca ekstrem yang tengah melanda beberapa wilayah di Indonesia, termasuk wilayah Kabupaten Bandung. Sebagai bentuk langkah preventif, Bupati Bandung Dadang Supriatna secara resmi telah mengeluarkan Surat Edaran Nomor 400.9.9/002/0197/BPBD tentang Peringatan Cuaca Ekstrem di Kabupaten Bandung. Surat edaran ini […]

Bale Bandung

JAKARTA, balebandung.com – Pemkab Bandung kembali menorehkan prestasi membanggakan dalam tata kelola pemerintahan. Berdasarkan penetapan Deputi Bidang Pengawasan Penyelenggaraan Keuangan Daerah Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP), Kabupaten Bandung berhasil meraih nilai Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) dan Manajemen Risiko Indeks (MRI) tertinggi se-Jawa Barat. Penetapan tersebut tertuang dalam Surat Deputi BPKP Nomor PE.09.04/S-456/D4/04/2025 tanggal […]

Bale Bandung

SOREANG, balebandung.com – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bandung M Akhiri Hailuki mengimbah warga Kabupaten Bandung untuk meningkatkan kewaspadaan akan bencana alam terutama longsor. Hal ini ia sampaikan mengingat curah hujan yang masih tinggi belakanganini. “Saya harap warga Kabupaten Bandung khusunya yang tinggal di kawasan perbukitan harus meningkatkan kewaspadaan karena cuaca ekstrim masih berlanjut. Apalagi jika […]