BOJONGSOANG, balebandung.com – Memperingati Satu Abad Hari Lahir NU (Masehi) yang jatuh pada 31 Januari 2026, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Bandung menginstruksikan kepada seluruh kadernya untuk memasang bendera NU maupun bendera Banom NU, di tiap sekretariat seluruh tingkatan dan pondok pesantren maupun lembaha pendidikan NU mulai Kamis 29 Januari hingga Minggu 1 Februari 2026.
“Sebagaimana lazimnya setiap memperingati harlah, kami melaksanakan pembaaaan Shalawat Nariyah 4.444 kali, yang dilaksanakan di masing-masing MWC, ranting, ponpes, majelis taklim, takmir masjid, lembaga maupun Badan Otonmo (Banom) NU, secara serempak pada Kamis malam 29 Januari atau malam Jumat,” kata Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Bandung KH Agus Ahmad Qustholany di Ponpes Al-Misbah, Desa Tegalluar, Kecamatan Bojongsoang Kabupaten Bandung, Kamis malam 29 November 2026.
Adapun bagi Majelis Wilayah Cabang (MWC) maupun Pengurus Ranting yang ingin menggelar kegiatan harlah dalam bentuk lainnya seperti istighosah, kata Agus, PCNU pun mempersilahkannya.
“Boleh tiap MWC menggelar kegiatan seremonial harlah. Paling prinsip harus menunjukkan nilai-nilai kesyukuran kita atas karunia perjanlanan NU 100 tahun dan nilai-nilai ta’abud dalam upaya melakukan ikhtiar yang jauh lebih bermanfaat,” jelas Agus.***







