Bale Bandung

Bupati Bandung: Generasi Muda Harus Mandiri Berdaya Saing

×

Bupati Bandung: Generasi Muda Harus Mandiri Berdaya Saing

Sebarkan artikel ini
Bupati Bandung Dadang M Naser saat menghadiri camping Sumpah Pemuda FKPA Kab Bandung di Kec Rancabali, Kab Bandung Rabu (28/10/20). Tim NU
Bupati Bandung Dadang M Naser saat menghadiri camping Sumpah Pemuda FKPA Kab Bandung di Kec Rancabali, Kab Bandung Rabu (28/10/20). Tim NU

RANCABALI, Balebandung.com – Untuk mengimbangi perkembangan teknologi global di masa revolusi industri 4.0, generasi muda Kabupaten Bandung harus mampu mandiri dan berdaya saing.

Dengan semangat Hari Sumpah Pemuda, Bupati Bandung Dadang M. Naser mengajak generasi muda untuk kilas balik bagaimana para pemuda pendahulu yang mampu mendirikan dan memerdekan republik.

“Kita harus selalu mengingat sejarah, bagaimana pemuda terdahulu memiliki semangat. Hal itu, agar kita selalu memiliki semangat dalam mengisi kemerdekaan. Isilah kemerdekaan republik ini dengan karya melalui kerja keras dan kerja cerdas,” kata Bupati Bandung saat pembukaan peringatan Sumpah Pemuda yang diinisiasi Forum Komunikasi Pecinta Alam (FKPA) Kabupaten Bandung di Kecamatan Rancabali, Kamis (29/10/20).

Bupati mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi atas inisiatif dari para komunitas pemuda tersebut. “Kegiatan ini sangat bagus. Mereka melakukan renungan atau peringatan Hari Sumpah Pemuda, sekaligus melakukan perkemahan untuk menikmati suasana alam,” ucap bupat.

Dadang menuturkan, dengan semangat Sumpah Pemuda, para generasi muda dituntut untuk bisa mandiri dan mampu menciptakan inovasi sesuai dengan kemampuan, keahlian, hobi dan tujuan dalam berorganisasi.

“Ini salah satu contoh, kaum muda yang tergabung di FKPA menghadirkan beberapa narasumber, untuk meningkatkan edukasi dan motivasi terhadap rakyat Bandung akan kesadaran terhadap cinta alam dan cinta lingkungan,” kata dia.

Oleh karena itu, kata Kang DN, sapaan Dadang Naser, pihaknya akan senantiasa memberikan edukasi kepada generasi muda untuk tetap produktif, namun tetap menerapkan standar protokol kesehatan.

“Harus tetap produktif, namun selalu menjaga protokol kesehatan dengan selalu pakai masker ketika keluar rumah, jaga jarak ketika berkomunikasi sosial melakukan cuci tangan pakai sabun. Lakukan oleh setiap individu untuk saling mengingatkan, agar wabah corona cepat hilang,” pesannya.

Baca Juga  Pengamat Apresiasi Prestasi Bupati Bandung Raih UHC Award dan Ratusan Penghargaan Lainnya

Menurut Kang DN pemuda dihadapkan kepada tantangan yang berhadapan dengan tantangan global masa revolusi industri 4.0. “Ini yang harus dipahami oleh anak-anak muda kaum milenial, harus bersinergi dengan pengalaman kaum kolonial. Kita padukan jadi satu kekuatan untuk daya saing daerah Kabupaten Bandung,” ujar Kang DN.

Seniman dan aktivis lingkungan Acil Bimbo yang hadir sebagai narasumber mengatakan, generasi muda Kabupaten Bandung harus memahami dan punya rasa memiliki terhadap kebudayaan lokal. Jangan sampai hilang karena masuknya budaya luar dengan pesatnya perkembangan teknologi informasi.

“Jangan sampai apa yang terjadi di luar anak muda kita tahu, tapi yang terjadi di lembur (daerah) sendiri belum tentu tahu. Sehingga, edukasi tentang perjuangan pemuda terdahulu harus terus ditanamkan kepada kaum muda saat ini,” tegas Kang Acil.

Menurutnya, peran pemerintah sangat penting dalam memberikan edukasi kepada kaum muda untuk selalu menanamkan semangat Sumpah Pemuda dan mempertahankan budaya lokal.

“Lakukan intervensi melalui program pemerintah, sehingga generasi muda bisa punya rasa memiliki terhadap kebudayaan dan semangat untuk memajukan daerah,” kata Acil Bimbo. ***

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bale Bandung

RANCAEKEK, balebandung.com – Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMP Negeri 1 Rancaekek Kabupaten Bandung dipermasalahkan orang tua siswa karena menu yang dihidangkan oleh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) diduga rawan keracunan. Kekhawatiran ortu siswa ini cukup beralasan mengingat banyaknya kasus keracunan yang beredar luas di media massa maupun media sosial dengan korban ribuan […]

Bale Bandung

BOJONGSOANG, balebandung.com – Memperingati Satu Abad Hari Lahir NU (Masehi) yang jatuh pada 31 Januari 2026, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Bandung menginstruksikan kepada seluruh kadernya untuk memasang bendera NU maupun bendera Banom NU, di tiap sekretariat seluruh tingkatan dan pondok pesantren maupun lembaha pendidikan NU mulai Kamis 29 Januari hingga Minggu 1 Februari […]

Bale Bandung

SOREANG – Polresta Bandung melalui Unit III Ranmor telah melaksanakan Tahap II penyerahan tersangka dan barang bukti kepada Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri Kabupaten Bandung, dalam perkara tindak pidana pengrusakan yang terjadi di wilayah Pangalengan. Kapolresta Bandung Kombespol Aldi Subartono, S.H., S.I.K., M.H., CPHR melalui Kasat Reskrim Polresta Bandung Kompol Luthfi Olot Gigantara menyebut sebanyak […]

Bale Bandung

SOREANG, balebandung.com – Pemkab Bandung mengimbau masyarakat Kabupaten Bandung di 31 kecamatan agar meningkatkan kewaspadaan menghadapi cuaca ekstrem yang tengah melanda beberapa wilayah di Indonesia, termasuk wilayah Kabupaten Bandung. Sebagai bentuk langkah preventif, Bupati Bandung Dadang Supriatna secara resmi telah mengeluarkan Surat Edaran Nomor 400.9.9/002/0197/BPBD tentang Peringatan Cuaca Ekstrem di Kabupaten Bandung. Surat edaran ini […]

Bale Bandung

JAKARTA, balebandung.com – Pemkab Bandung kembali menorehkan prestasi membanggakan dalam tata kelola pemerintahan. Berdasarkan penetapan Deputi Bidang Pengawasan Penyelenggaraan Keuangan Daerah Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP), Kabupaten Bandung berhasil meraih nilai Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) dan Manajemen Risiko Indeks (MRI) tertinggi se-Jawa Barat. Penetapan tersebut tertuang dalam Surat Deputi BPKP Nomor PE.09.04/S-456/D4/04/2025 tanggal […]

Bale Bandung

SOREANG, balebandung.com – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bandung M Akhiri Hailuki mengimbah warga Kabupaten Bandung untuk meningkatkan kewaspadaan akan bencana alam terutama longsor. Hal ini ia sampaikan mengingat curah hujan yang masih tinggi belakanganini. “Saya harap warga Kabupaten Bandung khusunya yang tinggal di kawasan perbukitan harus meningkatkan kewaspadaan karena cuaca ekstrim masih berlanjut. Apalagi jika […]