Sabtu, April 20, 2024
BerandaBale BandungBupati Bandung Launching Kampung Bedas

Bupati Bandung Launching Kampung Bedas

Bupati Bandung Dadang Supriatna me-launching Program Kampung Bedas di Rumah Jabatan, Rabu (28/7/21). by Hms

SOREANG, Balebandung.com – Bupati Bandung Dadang Supriatna me-launching Program Kampung Bersih dan Sehat (Bedas) Tahun 2021. Program membangun desa berbudaya lingkungan, sebagai pendukung 99 Hari Kerja Bupati dan Wakil Bupati Bandung yang digagas Dinas LIngkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bandung itu, akan dilaksanakan di 20 desa terpilih.

Program Kampung Bedas telah melalui beberapa tahap kegiatan. Diawali dengan penetapan 20 desa terpilih, seleksi fasilitator, kemudian pelaksanaan bimbingan teknis, pembuatan Pakta Integritas kepala desa yang menjadi lokus, dan pelaksanaan riungan dalam rangka membangun fondasi desa berbudaya lingkungan

Kegiatan launching dilakukan secara hybrid di Rumah Jabatan Bupati Bandung, Rabu (28/7/21), dan diikuti pemerintah desa, kelurahan dan kecamatan di wilayah masing-masing secara virtual.

Selain itu, bupati juga melaunching Pembibitan Berbasis Masyarakat (PBM) serta memberikan bantuan becak bermotor (cator) dan gerobak sampah. PBM akan dilaksanakan di 6 titik, sedangkan bantuan yang diberikan yaitu sebanyak 32 cator dan 42 gerobak sampah.

Menurut Bupati Dadang Supriatna, komunitas merupakan potensi besar dalam pelestarian lingkungan, konservasi sumber daya alam dan pengelolaan sampah. Di mana telah memberikan pengaruh positif kepada masyarakat di lingkungan sekitarnya.

“Kekuatan individu yang positif akan menjadi kekuatan komunitas. Selanjutnya akan meningkat menjadi kekuatan seluruh elemen masyarakat. Konsistensi dalam hal ini, tentu akan berkontribusi positif dalam upaya pengelolaan lingkungan, termasuk konservasi sumber daya alam dan pengelolaan sampah,” tutur bupati didampingi Kepala DLH Kabupaten Bandung, Asep Kusumah.

Penyelesaian masalah lingkungan, lanjut dia, sejatinya menjadi tanggungjawab yang harus dilakukan oleh seluruh stakeholder. Sehingga diperlukan kebersamaan multi pihak, atau lima unsur kekuatan Pentahelix, yaitu pemerintah, akademisi, pelaku usaha, media dan masyarakat atau komunitas.

Bupati yang akrab disapa Kang DS itu berharap, peluncuran program, pembibitan maupun bantuan tadi, dapat menjadi tambahan energi bagi pemerintah desa, untuk terus melaksanakan pengelolaan lingkungan secara berkelanjutan.

“Para kepala perangkat daerah, terus bersinergi untuk memperkuat program yang relevan dan inovatif. Dalam rangka membangun dan mewujudkan Kampung Bedas sesuai dengan visi dan misi yang telah ditetapkan,” kata Bupati Bandung.***

BERITA LAINYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

TERKINI

spot_img