Bale Bandung

Desa Cibiru Wetan Ditetapkan Desa Antikorupsi

×

Desa Cibiru Wetan Ditetapkan Desa Antikorupsi

Sebarkan artikel ini
Kepala Desa Cibiru Wetan Hadian Supriatna (twngah) saat menerima penghargaan dari KPK RI di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, belum lama ini.

SOREANG,balebandung.com – Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Bandung H. Tata Irawan turut mengapresiasi Desa Cibiru Wetan Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung ditetapkan sebagai desa antikorupsi oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Ia berharap penetapan desa antikorupsi itu menjadi contoh desa-desa lainnya di Kabupaten Bandung, dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Penetapan desa antikorupsi itu setelah melewati lima komponen penilaian, yakni penguatan tata laksana, pengawasan, kualitas pelayanan publik, partisipasi masyarakat dan kearifan lokal,” kata Tata di Soreang, Senin (5/12/2022).

Dikatakan Tata, berkaitan dengan komponen penguatan tata laksana, indikator pertama ada/tidaknya perencanaan, pelaksanaan, penatausahaan dan pertangungjawaban. Di antaranya dalam perencanaan pembangunan desa, pelaksanaan dan penatausahaan terkait dengan anggaran pendapatan dan belanja desa, dan pertangungjawaban.

“Perdes/keputusan kades/sop mekanisme pengawasan kinerja aparatur pemerintah desa. Kemudian adanya SOTK pemerintah desa,” kata Tata.

Di Desa Cibiru Wetan juga, imbuh Tata, berkaitan dengan penguatan tata laksana yaitu ada tidaknya perdes/keputusan kepala desa pengendalian suap gratifikasi dan konflik kepentingan. “Selain itu perjanjian kerjasama antara PKA dan pihak penyedia barang dan jasa. Kemudian ada tidaknya perdes/keputusan kepala desa/sop tentang pakta integritas,” ujar Tata.

Komponen kedua, kata Tata, berkaitan dengan penguatan pengawasan, di antaranya kegiatan pengawasan dan evaluasi kinerja perangkat desa, tindaklanjut hasil pembinaan/petunjuk arahan pemerintah pusat dan daerah, dan ada tidaknya aparatur desa yang terjerat tindak (pidana korupsi dalam 3 tahun terakhir).

Kemudian komponen tiga terkait penguatan kualitas pelayanan publik. Dijelaskannya, ada tidaknya layanan pengaduan bagi masyarakat, ada tidaknya survei kepuasaan masyarakat terhadap pelayanan pemerintah desa.

“Masih komponen tiga, yaitu keterbukaan dan akses masyarakat desa terhadap informasi standar pelayanan minimal (kesehatan, pendidikan, sosial, lingkungan, tramtibumlinmas, pekerjaan umum), pembangunan, kependudukan, keuangan, dan pelayanan lainnya,” tuturnya.

Baca Juga  Nilai MCP KPK RI Kab Bandung Tahun 2024 Naik 2%

Menurut Tata, turut dijelaskan media informasi tentang APB Desa di balai desa dan tempat lain yang mudah diakses masyarakat. “Maklumat pelayanan. Selain itu digitalisasi pelayanan, anjungan dukcapil mandiri (ADM) dan membentuk kerjasama antar desa kawasan desa digital,” katanya.

Komponen 4 penguatan partisipasi masyarakat, yaitu partisipasi dan keterlibatan masyarakat dalam penyusunan RKP desa dan hal lainnya.
Komponen 5 kearifan lokal, katanya, budaya lokal/hukum adat yang mendorong pencegahan tindak pidana korupsi.***

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bale Bandung

SOREANG, balebandung.com – Sebanyak 1.000 kader Pimpinan Cabang (PC) Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Bandung turut menghadiri prosesi pelantikan Pengurus PC Fatayat Kabupaten Bandung masa bakti 2025–2030, di Gedung Budaya Soreang, Sabtu (24/1/2026) Pelantikan bertema “Digdaya Fatayat NU Menuju Kabupaten Bandung Hebat” ini menjadi momentum bagi organisasi pemudi NU tersebut untuk memperkuat peran strategisnya di […]

Bale Bandung

PANGALENGAN, balebandung.com – Bupati Bandung Dadang Supriatna menargetkan 5.000 unit rumah tidak layak huni direhabilitasi tahun 2026. Bupati Kang DS menyebut anggaran yang dibutuhkan kurang lebih sekitar Rp16,8 miliar dari APBD. Kang DS mengakui dalam program perbaikan rutilahu ini agak terkendala anggaran karena pedapatan Transfer ke Daerah (TKD) dikurangi pemerintah pusat. Akibatnya untuk saat ini […]

Bale Bandung

BANDUNG, balebandung.com – Pemberlakuan larangan pembakaran sampah sembarangan (ilegal) di lingkungan permukiman oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bandung menuai pro dan kontra warga netizen. Informasi larangan tersebut diunggah akun medsos ig salah satu media di Kota Bandung, Jumat 23 Januari 2026. Hanya beberapa netizen yang merespon positif larangan tersebut akibat menjadi korban polusi pembakaran […]

Bale Bandung

PANGALENGAN, balebandung.com – Program Bupati Ngamumule Desa (Bunga Desa) turut menyemarakkan puncak peringatan Hari Desa Nasional (Hardesnas) tingkat Kabupaten Bandung, di Lapangan Babakan Tanara, Desa Banjarsari, Kecamatan Pangalengan, Jumat (23/1/2026). Bertindak selaku inspektur upacara Peringatan Hardesnas 2026, Bupati Bandung Dadang Supriatna (Kang DS) menegaskan, desa memiliki peran strategis sebagai fondasi utama pembangunan daerah dan nasional, […]

Bale Bandung

CANGKUANG, balebandung.com – Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan (Zulhas) bersama Bupati Bandung Dadang Supriatna melakukan penanaman pohon kakao secara simbolis di Pondok Pesantren Al Mukhlis, Desa Nagrak, Kecamatan Cangkuang, Kabupaten Bandung, Kamis (22/1/2026). Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian program Gerakan Tanam Kakao, Kelapa dan Kopi (GERTAKK) yang dicanangkan oleh Menko Pangan untuk meningkatkan […]

Bale Bandung

SOREANG, balebandung.com – BAZNAS Kabupaten Bandung memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-25 yang ditandati dengan dengan peluncuran program Z-Kosmetika, istigasah dan penyerahan bantuan kepada 50 penerima manfaat. Kegiatan peringatan digelar di Gedung BAZNAS Center Soreang, Selasa 20 Januari 2026 Wakil Ketua Bidang Pengumpulan BAZNAS Kabupaten Bandung, H. Jamjam Erawan mengungkapkan Baznas Kabupaten Bandung telah melampaui […]