Bale Bandung

Kapolresta Bandung: Malam Pergantian Tahun Baru Tetap Aman Kondusif

×

Kapolresta Bandung: Malam Pergantian Tahun Baru Tetap Aman Kondusif

Sebarkan artikel ini
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo saat menghadiri Hajat Akhir Tahun Bedas Berdaya Wayang Golek, di Halaman Mapolsek Majalaya, Minggu (31/12/23) malam. by bale1

MAJALAYA, Balebandung.com – Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo menyatakan kondisi keamanan di wilayah hukum Polresta Bandung dari Hari Raya Natal hingga malam pergantian tahun baru tidak mengalami gangguan yang berarti.

Hal itu disampaikan Kapolresta saat menghadiri Hajat Akhir Tahun Bedas Berdaya yang dimeriahkan gelaran Wayang Golek dengan Dalang Dadan Sunandar Sunarya di Halaman Mapolsek Majalaya, Minggu (31/12/2023).

“Hingga menjelang pergantian tahun baru malam ini kondisi keamanan Kabupaten Bandung masih dalam keadaan kondusif. Alhamdulillah, tidak ada gangguan yang berarti, yang berpotensi merusak gangguan keamanan,” ucap Kapolresta di hadapan ratusan warga yang hadir.

Kombes Pol Kusworo mengajak masyarakat untuk tetap mengisi suasana tahun baru dengan hal-hal yang positif, yang tidak ada yang terkontaminasi dengan minum minuman keras, mengkonsumsi obat keras dan tidak ada balapan liar.

Terlebih di tahun 2024 memasuki tahun pemilu. Menurut Kusworo, boleh ada perbedaan pilihan, tapi jangan sampai ada unsur pemaksaan pemilihan kepada orang lain untuk harus sama pilihannya.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo (kiri) mendampingi Kapolda Jabar Irjen Pol Akhmad Wiyagus mengunjungi Pos Terpadu Al Fathu, Soreang, Kab Bandung, Jumat (29/12/23). by bale1

Sebelumnya, menjelang libur tahun baru 2024, Kapolda Jabar Irjen Pol Akhmad Wiyagus mengunjungi Pos Terpadu Al Fathu, Soreang, Kabupaten Bandung pada Jumat (29/12/2023) lalu.

Kedatangan Kapolda Jabar tersebut disambut langsung Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, Wakapolresta Bandung AKBP Imron Ermawan, PJU Polresta Bandung serta Kapos Pam Terpadu Al Fathu Kompol Ivan Taufiq.

“Bapak Kapolda hanya melakukan pengecekan saja di Pos Terpadu Al Fathu ini. Tadi juga sempat memeriksa ruangan rapat zoom meeting,” kata Kusworo.

Kapolda Jabar ini sekaligus memantau jalur via CCTV di ruang rapat zoom meeting dan dilanjutkan memeriksa kelengkapan administrasi pos terpadu Al Fathu.

“Alhamdulilah, di Pos Terpadu Al Fathu ini lengkap fasilitasnya, seperti ada kursi pijat, ruang laktasi, area bermain anak dan lain sebagainya,” ucap Kusworo.

Baca Juga  Antisipasi Covid-19, Polsek Pasirjambu Beri Himbauan Sosial Distancing

“Kami lengkapi fasilitas ini tujuannya untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, khususnya para wisatawan yang akan istirahat,” pungkas Kapolresta.***

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bale Bandung

SOREANG, balebandung.com – Sebanyak 1.000 kader Pimpinan Cabang (PC) Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Bandung turut menghadiri prosesi pelantikan Pengurus PC Fatayat Kabupaten Bandung masa bakti 2025–2030, di Gedung Budaya Soreang, Sabtu (24/1/2026) Pelantikan bertema “Digdaya Fatayat NU Menuju Kabupaten Bandung Hebat” ini menjadi momentum bagi organisasi pemudi NU tersebut untuk memperkuat peran strategisnya di […]

Bale Bandung

PANGALENGAN, balebandung.com – Bupati Bandung Dadang Supriatna menargetkan 5.000 unit rumah tidak layak huni direhabilitasi tahun 2026. Bupati Kang DS menyebut anggaran yang dibutuhkan kurang lebih sekitar Rp16,8 miliar dari APBD. Kang DS mengakui dalam program perbaikan rutilahu ini agak terkendala anggaran karena pedapatan Transfer ke Daerah (TKD) dikurangi pemerintah pusat. Akibatnya untuk saat ini […]

Bale Bandung

BANDUNG, balebandung.com – Pemberlakuan larangan pembakaran sampah sembarangan (ilegal) di lingkungan permukiman oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bandung menuai pro dan kontra warga netizen. Informasi larangan tersebut diunggah akun medsos ig salah satu media di Kota Bandung, Jumat 23 Januari 2026. Hanya beberapa netizen yang merespon positif larangan tersebut akibat menjadi korban polusi pembakaran […]

Bale Bandung

PANGALENGAN, balebandung.com – Program Bupati Ngamumule Desa (Bunga Desa) turut menyemarakkan puncak peringatan Hari Desa Nasional (Hardesnas) tingkat Kabupaten Bandung, di Lapangan Babakan Tanara, Desa Banjarsari, Kecamatan Pangalengan, Jumat (23/1/2026). Bertindak selaku inspektur upacara Peringatan Hardesnas 2026, Bupati Bandung Dadang Supriatna (Kang DS) menegaskan, desa memiliki peran strategis sebagai fondasi utama pembangunan daerah dan nasional, […]

Bale Bandung

CANGKUANG, balebandung.com – Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan (Zulhas) bersama Bupati Bandung Dadang Supriatna melakukan penanaman pohon kakao secara simbolis di Pondok Pesantren Al Mukhlis, Desa Nagrak, Kecamatan Cangkuang, Kabupaten Bandung, Kamis (22/1/2026). Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian program Gerakan Tanam Kakao, Kelapa dan Kopi (GERTAKK) yang dicanangkan oleh Menko Pangan untuk meningkatkan […]

Bale Bandung

SOREANG, balebandung.com – BAZNAS Kabupaten Bandung memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-25 yang ditandati dengan dengan peluncuran program Z-Kosmetika, istigasah dan penyerahan bantuan kepada 50 penerima manfaat. Kegiatan peringatan digelar di Gedung BAZNAS Center Soreang, Selasa 20 Januari 2026 Wakil Ketua Bidang Pengumpulan BAZNAS Kabupaten Bandung, H. Jamjam Erawan mengungkapkan Baznas Kabupaten Bandung telah melampaui […]