Bale Bandung

Kendalikan Inflasi, Pemkab Bandung Gelar Gerakan Pangan Murah

×

Kendalikan Inflasi, Pemkab Bandung Gelar Gerakan Pangan Murah

Sebarkan artikel ini
Pemkab Bandun menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) di halaman Kantor Disperdag,Jumat (6/12/24).

SOREANG, Balebandung.com – Pemkab Bandung melalui dinas terkait menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) di halaman Kantor Disperdag Kabupaten Bandung dan Kios Pengendalian Inflasi Terintegrasi Bedas Kabupaten Bandung (Kipinter Bedas) di Pasar Soreang, Jumat (6/12/2024).

Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait turut berpartisipasi antara lain Dinas Pedagangan dan Perindustrian (Disperdagin), Dinas Pertanian (Distan), Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (Dispakan) Kabupaten Bandung, serta distributor komoditas tomat dan bawang merah PT Tricipta.

Kepala Disperdagin Kabupaten Bandung Dicky Anugrah mengatakan, kegiatan GPM ini sebagai upaya konkrit Pemkab Bandung dalam menekan laju inflasi di Kabupaten Bandung.

“Semoga dengan adanya GPM ini dapat membantu menekan harga komoditas khususnya tomat dan bawang merah yang sedang naik harganya, sekaligus menekan laju inflasi menjelang Nataru,” ucap Dicky saat mendampingi Asisten Ekonomi dan Pembangunan Kabupaten Bandung Kawaludin.

Dicky menambahkan, GPM juga untuk menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) ini disambut antusias oleh warga Kabupaten Bandung, khususnya masyarakat sekitar lokasi kegiatan.

Selain di Komplek Pemkab Bandung dan Pasar Soreang, imbuh Dicky, GPM juga digelar di 15 kecamatan dalam bentuk Operasi Pasar Murah (OPM). “Pelaksanaan OPM ini sudah mulai  dilaksanakan dari tanggal 5 sampai 12 Desember 2024,” sebutnya.

\Kepala Dispakan Kabupaten Bandung Ina Dewi Kania menambahkan pihaknya telah melaksanakan giat GPM, sebagai tindak lanjut dari rapat koordinasi terbatas pengendalian inflasi pada Jumat (6/12/24).

“Pada pelaksanaan GPM itu, komoditas yang disediakan bekerjasama dengan Bulog berupa beras SPHP terjual sebanyak 7 ton, terigu, gula pasir, dan minyak goreng,” kata Ina.

Tersedia pula komoditas hasil produsen Kabupaten Bandung yang tergabung dalam Kios Pangan. Seperti beras premium, telur, ayam, bawang merah, tomat, aneka sayuran dijual dengan harga murah meriah serba Rp. 5.000.

Baca Juga  Jelang Puasa, Disperindag KBB Gelar OPM

Menurutnya GPM ini untuk membantu masyarakat mendapatkan pangan berkualitas dengan harga terjangkau. Dengan adanya kegiatan ini juga diharapkan dapat menjaga stabilitas harga komoditas pangan,

“Kegiatan ini diharapkan mampu mengurangi fluktuasi harga pangan yang sering terjadi menjelang hari Nataru,” ujar Nia.

Masyarakat juga dihimbau untuk tidak panik terkait ketersediaan pangan, karena pemerintah melalui Badan Pangan Nasional, Bulog, dan distributor telah memastikan pasokan pangan murah tetap tersedia.

“Untuk diketahui oleh masyarakat bahwa giat GPM hadir di Pemkab Bandung setiap hari Jumat dan juga dilaksanakan di kewilayahan,” kata Nia.***

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bale Bandung

RANCAEKEK, balebandung.com – Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMP Negeri 1 Rancaekek Kabupaten Bandung dipermasalahkan orang tua siswa karena menu yang dihidangkan oleh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) diduga rawan keracunan. Kekhawatiran ortu siswa ini cukup beralasan mengingat banyaknya kasus keracunan yang beredar luas di media massa maupun media sosial dengan korban ribuan […]

Bale Bandung

BOJONGSOANG, balebandung.com – Memperingati Satu Abad Hari Lahir NU (Masehi) yang jatuh pada 31 Januari 2026, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Bandung menginstruksikan kepada seluruh kadernya untuk memasang bendera NU maupun bendera Banom NU, di tiap sekretariat seluruh tingkatan dan pondok pesantren maupun lembaha pendidikan NU mulai Kamis 29 Januari hingga Minggu 1 Februari […]

Bale Bandung

SOREANG – Polresta Bandung melalui Unit III Ranmor telah melaksanakan Tahap II penyerahan tersangka dan barang bukti kepada Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri Kabupaten Bandung, dalam perkara tindak pidana pengrusakan yang terjadi di wilayah Pangalengan. Kapolresta Bandung Kombespol Aldi Subartono, S.H., S.I.K., M.H., CPHR melalui Kasat Reskrim Polresta Bandung Kompol Luthfi Olot Gigantara menyebut sebanyak […]

Bale Bandung

SOREANG, balebandung.com – Pemkab Bandung mengimbau masyarakat Kabupaten Bandung di 31 kecamatan agar meningkatkan kewaspadaan menghadapi cuaca ekstrem yang tengah melanda beberapa wilayah di Indonesia, termasuk wilayah Kabupaten Bandung. Sebagai bentuk langkah preventif, Bupati Bandung Dadang Supriatna secara resmi telah mengeluarkan Surat Edaran Nomor 400.9.9/002/0197/BPBD tentang Peringatan Cuaca Ekstrem di Kabupaten Bandung. Surat edaran ini […]

Bale Bandung

JAKARTA, balebandung.com – Pemkab Bandung kembali menorehkan prestasi membanggakan dalam tata kelola pemerintahan. Berdasarkan penetapan Deputi Bidang Pengawasan Penyelenggaraan Keuangan Daerah Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP), Kabupaten Bandung berhasil meraih nilai Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) dan Manajemen Risiko Indeks (MRI) tertinggi se-Jawa Barat. Penetapan tersebut tertuang dalam Surat Deputi BPKP Nomor PE.09.04/S-456/D4/04/2025 tanggal […]

Bale Bandung

SOREANG, balebandung.com – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bandung M Akhiri Hailuki mengimbah warga Kabupaten Bandung untuk meningkatkan kewaspadaan akan bencana alam terutama longsor. Hal ini ia sampaikan mengingat curah hujan yang masih tinggi belakanganini. “Saya harap warga Kabupaten Bandung khusunya yang tinggal di kawasan perbukitan harus meningkatkan kewaspadaan karena cuaca ekstrim masih berlanjut. Apalagi jika […]