RANCAEKEK, balebandung.com – Lembaga Amil Zakat, Infak dan Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Majelis Wakil Cabang (MWC) Kecamatan Rancaekek Kabupaten Bandung terus bergerak menghimpun Program Koin NU sejak diluncurkan Agustus 2025.
Pendapatan hasil dari kencleng Koin NU Agustus 2025 terkumpul Rp 2.592.400, dari total kencleng 54 kencleng yang ditarik. Penghimpunan kencleng Koin NU tahap kedua, 13 September 2025, tercatat Rp 1.557.300 + 567.000 dari 47 kencleng. Sedangkan tarikan awal September dapat Rp 1.342.500 dari 33 kencleng.
Hasil dari penghimpunan kemudian diserahkan kepada yang berhak. Antara lain santunan anak yatim dari Tim LAZISNU Rancaekek melalui Ranting Kencana dan Ranting Bojongloa di sela kegiatan Saresehan Kebangsaan Lakpesdam Rancaekek pada 30 Agustus 2025.
Sebelumnya juga disalurkan bantuan kepada Emak Rohaeti warga Desa Rancaekek Wetan yang rumahnya kebakaran. Antara lain berupa sembako dan sejumlah uang tunai dari Tim LAZISNU dan LPNU, yang didampingi ketua RT dan ketua RW setempat.
“Kami dari pengurus LAZISNU Kecamatan Rancaekek, mengucapkan terimakasih kepada seluruh peserta Koin NU yang telah menyisihkan sebagian hartanya untuk NU dan umat, Jazakumullahu Khoironkatsiro,” ucap Ketua Lazisnu Rancaekek Ustadz Hasan Syarif yang juga selaku Ketua Tanfidziyah Ranting NU Desa Bojongloa Kecamatan Rancaekek.
Rangkaian kegiatan lainnya, imbuh Ustadz Hasan, Tim LAZISNU Rancaekek juga lah mengikuti Sosialisasi dan Penguatan Program Koin NU Bersama LAZISNU pusat, di Sekretariat MWCNU Pacet Kabupaten Bandung.
“Alhamdulillah juga pada kesempatan sosialisasi sebut, LAZISNU Rancaekek telah memesan lagi 100 kencleng Koin NU. Semoga bermanfaat dan berkah untuk kemandirian dan kemajuan NU di Rancaekek,” ucap Ajengan Hasan.***













