Polres Bandung Amankan 2 Pelaku Senpi Ilegal
SOREANG, Balebandung.com – Satreskrim Polres Bandung menangkap dua tersangka kepemilikan senjata api (senpi) ilegal. Kapolres Bandung AKBP Indra Hermawan mengatakan kedua pelaku ditangkap di Jalan Kopo Bihbul, Margahayu tepatnya di depan sebuah apotik pada 15 Juni 2019 sekisar pukul 21.00 WIB.
Kedua pelaku SG dan RR diamankan, sementara satu pelaku lagi berinisial Abang masih dalam daftar pencarian orang (DPO). Kapolres mengungkapkan kedua tersangka mengaku memiliki senpi tersebut untuk jaga-jaga dan gaya-gayaan. Kedua tersangka diancam Pasal 1 ayat (1) UU No 12/1951 tentang kepemilikan senpi dengan hukuman paling lama 20 tahun penjara.
“Tersangka SG pada saat diamankan sedang membawa satu pucuk senpi senpi warna hitam jenis FN merk Browning HI-Power Automatic Call 9 MM buatan Belgia, beserta 13 butir peluru Call 9 MM,” kata Kapolres saat ekspos di Mapolres Bandung, Senin (24/6/19).
Indra memaparkan senpi tersebut tersangka selipkan di sarung senjata warna hitam jenis selempang dan sarung senjara sedang dikenakan tersangka.Lengkap dengan 13 butir peluru Call 9 MM di mana 5 butir diantaranya diselipkan di sarung senjata sementara 8 butir peluru lainnya berada di dalam magazen pistol.
“Tersangka SG mengaku membeli senpi itu dari RR, seharga Rp10 jta. Dari pengakuan tersangka SG, Tim Buser Satreskrim Polres Bandung melakukan penangkapan terhadap tersangka RR yang sedang ada di rumahnya,” ujar Kapolres.
Dari rumah tersangka RR, petugas mengamankan barang bukti antara lain 2 senpi rakitan jenis Revolver warna hitam magazen 6 peluru, 1 senpi rakitan jenis pistol merk Makarov warna kroom.
Petugas juga mengamankan 3 pucuk senjara Airsoftgun jenis pistol merk Makarov warna kroom, 1 pucuk senjata Airgun jenis Cylinders mdel Co 2 Cal 177 buatan USA warna hitam, 1 pucuk senapan angin warna coklat, dua bilah sajam, 159 butir peluru call 9 MM, dan 100 butir peluru call 22 MM, 1 boks peluru gotri ukuran 6 MM warna gold, sebuah peredam senapan angin, seperangkat sparepart untuk senpi dan senjata airsoftgun serta seperangkan alat untuk servis senpi dan airsoftgun.***