Bale Bandung

Polresta Bandung Ringkus Lima Pelaku Curanmor, Satu Diantaranya Anak Dibawah Umur

×

Polresta Bandung Ringkus Lima Pelaku Curanmor, Satu Diantaranya Anak Dibawah Umur

Sebarkan artikel ini
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo saat konferensi pers kasus pencurian sepeda motor di Mapolresta Bandung, Senin (8/8/2022)./by bb2/bbcom/

SOREANG, balebandung.com – Jajaran Satuan Reskrim Polresta Bandung berhasil meringkus lima pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di kawasan Dayeuhkolot Kabupaten Bandung. Satu dari lima pelaku itu anak dibawah umur, yang turut terlibat dalam aksi pencurian roda dua tersebut.

Lima tersangka pelaku pencurian di kawasan Dayeuhkolot Kabupaten Bandung itu, yakni tersangka RMS (31) warga Kec. Baleendah, ANA (19) warga Kec. Dayeuhkolot, MWA (28) warga Kec. Pameungpeuk, WE (30) Kec. Dayeuhkolot, dan anak dibawah umur RNA (17) Kec. Dayeuhkolot Kab. Bandung.

Dari tangan para tersangka, Polisi mengamankan tiga unit sepeda motor, dua unit di antaranya, Yamaha N-Max, dan Yamaha Fino hasil pencurian, sedangkan Suzuki Satria yang digunakan para pelaku untuk melakukan pencurian.  Polisi juga mengamankan barang bukti tiga handhone, satu jaket online, dan dompet.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan, terungkapnya kasus pencurian dengan pemberatan yang dilakukan lima tersangka itu, berawal dari laporan masyarakat bahwa telah terjadi tindak pidana pencurian di Desa Citeureup Kecamatan Dayeuhkolot pada 5 Agustus 2022 lalu pukul 02.00 WIB.

“Pada saat aksi curanmor terjadi, ada CCTV (Closed Circuit Television) yang merekam aksi pelaku curanmor yang menggunakan jaket ojeg online. Dimana saat itu pelaku sedang menenteng atau menuntun kendaraan sampai di suatu tempat dan dibawa lari,” kata Kusworo kepada wartawan saat konferensi pers di Mapolresta Bandung, Soreang, Senin (8/8/2022).

Beruntung pada saat hari ‘H’ 5 Agustus 2022 jam 02.00 WIB itu, kata Kapolresta Bandung, anggota Reskrim Polresta Bandung sedang melakukan patroli mendapati pelaku yang sedang menuntun kendaraan.

“Ketika anggota Reskrim Polresta Bandung melihat tidak ada kunci yang menempel di motor, maka dilakukan pendalaman oleh anggota Reskrim tersebut kepada pelaku,” katanya.

Baca Juga  Well, Polresta Bandung Peringkat Pertama Kinerja Ungkap Kasus Sewilayah Hukum Polda Jabar

Sehingga, kata Kusworo, ketika pelaku ditanya surat-surat motor tidak ada, berkaitan dengan kendaraan bermotor itu, pelaku juga tidak mengetahui.
“Sehingga dilakukan pengembangan dan akhirnya didapatkan pengakuan tersangka bahwa motor tersebut adalah motor curian,” ujarnya.

Kapolresta Bandung menunjukkan tiga unit kendaraan roda dua yang menjadi barang bukti aksi pencurian lima pelaku tersebut. Yamaha N-Max, hasil kejahatan pelaku pada 5 Agustus 2022, sedangkan Suzuki Satria sebagai sarana pelaku untuk melakukan pencurian.

“Sedangkan Yamaha Fino hasil pencurian pelaku pada 22 Juli 2022,” tandas Kusworo.

Kapolresta Bandung menjelaskan, dua TKP (tempat kejadian perkara) itu di Kecamatan Dayeuhkolot Kabupaten Bandung. “Dari kejadian tersebut, kita amankan lima tersangka. Satu di antaranya dibawah umur,” katanya.

Selain dari dua kejadian pencurian itu, lanjut Kusworo, ada juga hasil curian berupa tabung gas elpiji 3 kg yang sedang dikembangkan TKP-nya. Tabuh gas elpiji itu diambil para pelaku dari warung dan masih dilakukan pendalaman.

“Motor yang dicuri pelaku itu di luar garasi rumah, sehingga tersangka bisa mengambil dan membawanya dengan cara menenteng,” katanya.

Menurutnya, adapun modus operandi aksi pencurian yang dilakukan salah seorang tersangka dengan menggunakan jaket ojeg online, ketika tersangka sedang berada di lokasi parkiran bisa memberikan kenyamanan untuk tidak dicurigai.

“Jaket online ini bisa dibeli dengan cara online, sehingga yang bersangkutan lebih leluasa mendapatkan jaket ini,” katanya.

Kapolresta Bandung juga sempat mengundang dari pihak ojeg online untuk hadir pada konferensi pers tersebut, namun yang bersangkutan berhalangan hadir.

“Berdasarkan di dua kejadian aksi pencurian itu, pelaku melakukan aksi pencurian pada tengah malam. Namun demikian, kami terus melakukan pendalaman berkaitan dengan TKP-TKP yang lainnya,” jelasnya.

Baca Juga  Polresta Bandung Gelar Penyemprotan Disinfektan Serentak

Kusworo mengatakan, peranan anak dibawah umur dalam kasus tindak pidana pencurian itu adalah yang mengambil motor. “Yang mengambil motor di lokasi parkir, kemudian dituntun dan ada pihak yang melakukan step. Sehingga kunci stangnya bisa kembali normal,” jatanya.

Para tersangka dijerat pasal 363 KUH Pidana tentang Pencurian yang dilakukan pada malam hari dan ancaman hukuman paling lama 7 tahun penjara. “Para pelaku merupakan sindikat pencurian kendaraan bermotor roda dua,” katanya.

Selain kasus pencurian, lanjut Kapolresta Bandung, dua dari lima tersangka itu, di antaranya tersangka MWA, terjerat kasus dugaan membuat laporan palsu ke Polsek Bojongsoang.

“Pada 28 Juli 2022, tersangka pernah meminjam motor kepada temannya, dan pura-pura menjadi korban begal. Kemudian, mereka lapor ke Polsek Bojongsoang,” katanya.

Diketahui, kata dia, tersangka bukan korban begal, melainkan motor milik temannya itu dijual kepada orang lain, dan uang hasil penjualan sepeda motor itu dibagi dua, antara tersangka MWA dengan tersangka lainnya.

“Mereka membuat laporan palsu ke Polsek Bojongsoang. Modusnya pinjam motor temannya, dan pura-pura menjadi korban begal, padahal motornya di jual,” katanya. ***

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bale Bandung

RANCAEKEK, balebandung.com – Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMP Negeri 1 Rancaekek Kabupaten Bandung dipermasalahkan orang tua siswa karena menu yang dihidangkan oleh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) diduga rawan keracunan. Kekhawatiran ortu siswa ini cukup beralasan mengingat banyaknya kasus keracunan yang beredar luas di media massa maupun media sosial dengan korban ribuan […]

Bale Bandung

BOJONGSOANG, balebandung.com – Memperingati Satu Abad Hari Lahir NU (Masehi) yang jatuh pada 31 Januari 2026, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Bandung menginstruksikan kepada seluruh kadernya untuk memasang bendera NU maupun bendera Banom NU, di tiap sekretariat seluruh tingkatan dan pondok pesantren maupun lembaha pendidikan NU mulai Kamis 29 Januari hingga Minggu 1 Februari […]

Bale Bandung

SOREANG – Polresta Bandung melalui Unit III Ranmor telah melaksanakan Tahap II penyerahan tersangka dan barang bukti kepada Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri Kabupaten Bandung, dalam perkara tindak pidana pengrusakan yang terjadi di wilayah Pangalengan. Kapolresta Bandung Kombespol Aldi Subartono, S.H., S.I.K., M.H., CPHR melalui Kasat Reskrim Polresta Bandung Kompol Luthfi Olot Gigantara menyebut sebanyak […]

Bale Bandung

SOREANG, balebandung.com – Pemkab Bandung mengimbau masyarakat Kabupaten Bandung di 31 kecamatan agar meningkatkan kewaspadaan menghadapi cuaca ekstrem yang tengah melanda beberapa wilayah di Indonesia, termasuk wilayah Kabupaten Bandung. Sebagai bentuk langkah preventif, Bupati Bandung Dadang Supriatna secara resmi telah mengeluarkan Surat Edaran Nomor 400.9.9/002/0197/BPBD tentang Peringatan Cuaca Ekstrem di Kabupaten Bandung. Surat edaran ini […]

Bale Bandung

JAKARTA, balebandung.com – Pemkab Bandung kembali menorehkan prestasi membanggakan dalam tata kelola pemerintahan. Berdasarkan penetapan Deputi Bidang Pengawasan Penyelenggaraan Keuangan Daerah Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP), Kabupaten Bandung berhasil meraih nilai Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) dan Manajemen Risiko Indeks (MRI) tertinggi se-Jawa Barat. Penetapan tersebut tertuang dalam Surat Deputi BPKP Nomor PE.09.04/S-456/D4/04/2025 tanggal […]

Bale Bandung

SOREANG, balebandung.com – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bandung M Akhiri Hailuki mengimbah warga Kabupaten Bandung untuk meningkatkan kewaspadaan akan bencana alam terutama longsor. Hal ini ia sampaikan mengingat curah hujan yang masih tinggi belakanganini. “Saya harap warga Kabupaten Bandung khusunya yang tinggal di kawasan perbukitan harus meningkatkan kewaspadaan karena cuaca ekstrim masih berlanjut. Apalagi jika […]