MAJALAYA, balebandung.com – Turnamen bola basket “Perbasi Cup 2022” yang diselenggarakan selama tujuh hari di Graha Sajabat (GOR KONI) Desa Majakerta Kecamatan Majalaya Kabupaten Bandung, yaitu 1-7 Agustus 2022 untuk mempersiapkan sedini mungkin bibit-bibit potensial atlet bola basket di Kabupaten Bandung.
“Turnamen bola basket ini pula dalam rangka persiapan Porprov Jawa Barat 2026 mendatang, yang akan dilaksanakan empat tahun kedepan,” kata Ketua Perbasi Kabupaten Bandung Saeful Bachri kepada wartawan di sela-sela pertandingan final bola basket 5 on 5 di Graha Sajabat Majalaya, Minggu (7/8/2022) sore.
Dikatakan Saeful Bachri, turnamen Perbasi Cup ini mempertandingkan antar klub bola basket yang ada di Kabupaten Bandung. Para atlet muda bola basket yang tergabung dalam klub masing-masing itu, umumnya masih pelajar SMP dan SLTA.
“Turnamen bola basket ini memperebutkan Piala Ketua Perbasi Kabupaten Bandung, dalam upaya menumbuhkan dan mencari bibit-bibit potensial atlet bola basket di masing-masing klub,” tutur Saeful Bachri yang menjabat Ketua Perbasi Kabupaten Bandung periode 2020 sampai 2024.
Ia menuturkan sarana olahraga bola basket di Kabupaten Bandung masih minim atau lemah, sehingga perlu dorongan sejumlah pihak dalam upaya memfasilitasi potensi olahraga bola basket tersebut.
“Semula turnamen Perbasi Cup ini akan digelar di in door si Jalak Harupat, namun akhirnya digeser ke GOR KONI Majalaya. Pelaksanannya pun dengan biaya mandiri,” ujarnya.
Untuk menyalurkan bakat dan potensi para atlet bola basket asal Kabupaten Bandung, imbuh Saeful Bachri, ada yang melaksanakan kegiatan latihan di lapangan bola basket di Kota Bandung.
“Di Graha Sajabat Majalaya ini juga dimanfaatkan untuk sarana berlatih atau olahraga bola basket. Ada enam klub asal Majalaya Kabupaten Bandung, yang berlatih di Graha Sajabat. Selain ada pula yang melaksanakan latihan di lapangan bola basket Alun-alun Cicalengka Kabupaten Bandung dan lapangan lainnya,” jelas Saeful Bachri.
Meski mengalami keterbatasan sarana maupun anggaran yang didapat Rp 32 juta/tahun dari APBD Kabupaten Bandung yang disalurkan melalui KONI Kabupaten Bandung, Saeful Bachri mengungkapkan, jajaran pengurus Perbasi Kabupaten Bandung terus melakukan pembinaan terhadap atlet-atlet muda potensial.
“Untuk proses pembinaan itu sendiri, Perbasi Kabupaten Bandung juga belum memiliki lapangan bola basket. Sementara potensi atlet bola basket itu ada 25 klub yang tersebar di 16 kecamatan di Kabupaten Bandung,” jelasnya.
Untuk kebutuhan berlatih, katanya, mereka umumnya menyewa lapangan karena tak punya lapangan sendiri. “Potensi ada, tapi sarana masih minim,” ujarnya.
Untuk mendukung dan mengimbangi potensi para atlet itu, Saeful Bachri berharap kepada pemerintah untuk memfungsikan kembali lapangan basket di bekas Kantor KONI Kabupaten Bandung, yang saat ini digunakan Kantor Bawaslu Kabupaten Bandung.
“Harapan lainnya untuk membina para atlet bola basket di si Jalak Harupat, harga sewanya dibedakan atau dikecualikan dari Perda,” harapnya.
Perbasi juga berharap kepada Dinas Pendidikan Kabupaten Bandung maupun Provinsi Jawa Barat untuk memberikan izin penggunaan fasilitas olahraga basket di lingkungan SMP dan SLTA, untuk bisa digunakan klub basket yang ada di Kabupaten Bandung.
“Kita berharap pemerintah bisa membantu, terutama SMP dan SMA yang memiliki lapangan bagus bisa dimanfaatkan oleh klub bola basket,” harapnya lagi.
Saeful Bachri mengungkapkan, Perbasi Cup 2022 ini mempertandingkan olahraga bola basket 5 on 5 putra dan putri, masing-masing jumlah timnya 7 putra dan 10 putri yang berasal dari antar klub di Kabupaten Bandung.
Kemudian pertandingan bola basket 3 X 3 putra dan putri. Pertandingan bola basket 3 X 3 2001 putra sebanyak 6 tim, 3 X 3 2005 putra sebanyak 8 tim dan
pertandingan bola basket 3 X 3 2005 putri sebanyak 9 tim.
“Turnamen bola basket ini merupakan program kerja Perbasi Kabupaten Bandung 2022, untuk persiapan menghadapi Porprov mendatang. Selamat kepada klub yang sudah berprestasi dan menjadi juara, untuk terus meningkatkan prestasi yang lebih baik lagi,” pungkasnya. ***
Ketua Perbasi Kabupaten Bandung Saeful Bachri saat menyerahkan trofi dan piagam penghargaan kepada klub yang menjadi juara pada turnamen “Perbasi Cup 2022” di Graha Sajabat Majalaya, Minggu (7/8/2022)./by bb2/bbcom/