CIMAHI – Peringatan Hari Jadi Kota Cimahi ke-15 diawali dengan rapat paripurna HUT Cimahi di Gedung Paripurna DPRD Cimahi, Selasa (21/6/16). Perayaan dilanjutkan dengan upacara di lapangan Pemkot Cimahi dan diteruskan dengan berbagai hiburan serta penampilan atraksi di Alun-alun Cimahi.
Pada peringatan upacara Wali Kota Cimahi Atty Suharti memberikan penghargaan kepada masyarakat maupun organisasi di Cimahi yang berprestasi. Selain itu juga diberikan bantuan kepada 28 warga penyandang disabilitas berupa 15 kursi roda, 10 hearing (alat bantu dengar), 3 tongkat tunanetra.
Atty mengatakan upacara ini sebagai ungkapan rasa syukur dan kebanggaan terhadap Kota Cimahi yang telah berusia 15 tahun dan untuk menghormati para pejuang otonomi yang telah berupaya meningkatkan status wilayah Cimahi. “Kita semua berada di sini untuk melanjutkan perjuangan otonomi Kota Cimahi untuk mewujudkan masyarakat yang sejahtera dan pemerataan pembangunan,” ucap walikota.
Atty mengungkapkan berbagai keberhasilan yang diraih Kota Cimahi selama ini semata-mata adalah hasil jerih payah semua pihak dan kebersamaan antara masyarakat dan pemerintah. Untuk itu slogan Saluyu Ngawangun Jati Mandiri menjadi modal utama bagi Cimahi untuk membangun SDM yang unggul dan bisa bersaing di kompetisi global.
“Kota Cimahi sudah 15 tahun menjadi daerah otonomi. Dengan segala kelebihan dan kekurangannya Cimahi terlah berhasil menorehkan berbagai macam prestasi yang patut dibanggakan,” kata Atty.
Seperti pada tahun 2015 yang lalu tidak kurang dari 9 penghargaan tingkat nasional dan 5 penghargaan tingkat Jabar diraih Cimahi. Sedangkan selama tahun 2016 ada beberapa penghargaan penting yang berhasil diraih Cimahi, diantaranya penghargaan dari Kementerian Dalam Negeri atas prestasi Cimahi dalam Kota Berkinerja Terbaik hasil evaluasi kinerja penyelenggaraan pemerintah daerah. [fik]